- Langkah Jonatan Christie terhenti di babak pertama Toyota Thailand Open 2021 pada Rabu (20/1/2021).
- Tunggal putra andalan Indonesia tersebut kalah rubber game dari HS Prannoy (India), 21-18, 16-21, 21-23.
- Hasil ini membuat tunggal putra Indonesia tinggal menyisakan Anthony Sinisuka Ginting dan Shesar Hiren Rhustavito di Toyota Thailand Open 2021.
SKOR.id - Jonatan Christie gagal menundukkan lawan pertamanya pada ajang Toyota Thailand Open 2021 dalam laga yang digelar Rabu (20/1/2021).
Peraih medali emas Asian Games 2018 tersebut kalah rubber game dengan skor 21-18, 16-21, 21-23 saat menghadapi HS Prannoy (India) dalam waktu 75 menit.
Dominasi Jonatan Christie atas wakil India sebenarnya sempat terlihat sejak awal pertandingan dengan unggul 4-0.
Keunggulan itubertahan hingga interval pertama. Namun, kesalahan sendiri yang dilakukan Jonatan di depan net membuat laju poinnya cukup tersendat di ujung pertandingan.
HS Prannoy pun berhasil menyamakan kedudukan pada poin 17-17 di gim pertama.
Jojo, panggilan akrab Jonatan, akhirnya berhasil kembali unggul dan menutup gim pertama dengan skor 21-18.
Pada gim kedua, Jojo tertinggal lebih dahulu sebelum dapat menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Menjelang interval, laju poin Prannoy makin cepat sehingga Jojo pun tertinggal.
Tertinggal 11-19, Jojo sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 16-19 lewat torehan lima angka beruntun.
Akan tetapi, Prannoy berhasil memaksa Jojo bermain rubber game setelah unggul 21-16 di akhir gim kedua.
Pada gim penentuan, Jojo yang unggul di awal justru tersalip menjelang interval dan baru barhasil menyamakan kedudukan pada posisi 11-11.
Sempat unggul jauh, 18-14, Jonatan justru tersusul hingga kedudukan menjadi kembali sama kuat 18-18.
Bantuan medis sempat menghentikan pertandingan ketika Prannoy mengalami masalah pada bahu kiri saat berusaha mengembalikan bola dari Jojo yang unggul 21-20.
Setelah mendapat perawatan medis, momentum pertandingan mendadak kembali berubah memihak ke tunggal putra India.
Gagal mengatasi masa kritis, Jojo kehilangan poin dan kemenangan pun menjadi milik Prannoy dengan skor 23-21.
TOYOTA Thailand Open
MS - Round of 32
18 21 23 ????????H. S. PRANNOY????
21 16 21 ????????Jonatan CHRISTIE
???? in 75 minutes
https://t.co/ChtaRc4yf8— BWFScore (@BWFScore) January 20, 2021
Kekalahan Jojo membuat skuad tunggal putra Indonesia kehilangan satu amunisi setelah Anthony Sinisuka Ginting dan Shesar Hiren Rhustavito lebih dulu lolos ke babak selanjutnya.
Untuk sementara, baru dua wakil tambahan dari Indonesia yang akan bertanding di babak 16 besar Toyota Thailand Open 2021.
Mereka adalah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal Toyota Thailand Open 2021 Hari Kedua: 10 Wakil Indonesia Berlaga, Ada Perang Saudara https://t.co/WKu4ydiKDs— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 20, 2021
Berita Toyota Thailand Open 2021 Lainnya:
Toyota Thailand Open 2021: Taklukkan Wakil Rusia, Fikri/Bagas Lolos ke 16 Besar
Toyota Thailand Open 2021: Fajar/Rian Terhenti di Tangan Wakil Inggris