- Tottenham Hotspur menang 2-0 atas Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (6/12/2020).
- Namun, pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho justru memuji lawannya, Mikel Arteta.
- Menurut Jose Mourinho, Mikel Arteta telah memberikan sejumlah hal positif untuk Arsenal.
SKOR.id - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho memberikan apresiasi untuk arsitek Arsenal, Mikel Arteta, seusai laga antara kedua tim.
Tottenham Hotspur berhasil memenangi laga bertajuk Derbi London Utara kontra Arsenal dengan skor akhir 2-0.
Duet penyerang tajam Spurs, Son Heung-min dan Harry Kane, sukses menjebol gawang The Gunners yang dijaga oleh Bernd Leno.
Akan tetapi, Jose Mourinho justru melontarkan pujian untuk lawan adu strateginya pada laga tersebut, Mikel Arteta.
Selain memberikan perlawanan yang sengit, Mikel Arteta dinilai membawa beberapa hal positif sebagai pelatih Arsenal.
"Saya ingin memberikan ucapan selamat untuk Mikel Arteta. Karena, dia memberi kami pertandingan yang sangat sulit," ucap Mourinho dikutip Goal.
"Taktik mereka sangat bagus, sangat terorganisir. Mereka memiliki keberanian dan semangat yang luar biasa. Mereka adalah tim dan pelatih yang bagus," ia mengimbuhi.
Lebih lanjut, Jose Mourinho menilai hasil positif yang diraih timnya kala berjumpa Manchester City, Chelsea, dan Arsenal merupakan bukti bahwa Tottenham Hotspur berkembang.
"Kami tumbuh," ujar Jose Mourinho tegas.
"Saya bisa membayangkan orang-orang memprediksi laga melawan Man City, Chelsea, dan Arsenal akan menjadi momen kami kembali ke tempat biasanya."
"Tetapi, kami tidak kembali. Kami tetap di sini," tuturnya memungkasi.
Tambahan tiga poin ini membuat Tottenham Hotspur masih menempati puncak klasemen Liga Inggris dengan koleksi 24 poin dari 11 laga.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Daftar Top Skor Liga Italia: Meski Tak Cetak Gol, Zlatan Ibrahimovic Masih di Puncak https://t.co/HLjgdEIjwk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 7, 2020
Berita Jose Mourinho Lainnya:
4 Pemain Tottenham yang Berkembang di Bawah Asuhan Jose Mourinho