- Rambut kering adalah salah satu masalah pada rambut yang paling banyak dialami.
- Paparan sinar matahari dan penataan yang berlebihan adalah dua dari beberapa penyebab rambut kering.
- Ada pun sejumlah cara sederhana untuk mengatasi masalah yang satu ini.
SKOR.id - Setidaknya ada lima cara sederhana yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah rambut kering.
Rambut kering adalah salah satu masalah pada rambut yang paling banyak dialami, yang tentu saja dapat menurunkan rasa percaya diri.
Biasanya, rambut kering disebabkan oleh paparan sinar matahari, polusi udara, hingga penataan rambut yang berlebihan.
Untuk mengatasi masalah rambut yang satu ini, kebanyakan orang akan menjadikan kondisioner sebagai solusi.
Meski hasilnya terlihat indah, namun tidak akan bertahan lama. Selain itu, kondisioner juga mengandung bahan kimia yang dapat merusak rambut dalam jangka panjang.
Melansir dari laman healthline.com, berikut ini adalah beberapa cara sederhana yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah rambut kering:
1. Jangan Keramas Setiap Hari
Keramas setiap hari ternyata dapat menimbulkan masalah rambut kering karena sampo dapat menghilangkan kandungan sebum.
Sebum adalah minyak alami yang membuat rambut Anda lebih mudah dirawat dan bila Anda memiliki jumlah yang tepat, rambut Anda akan berkilau.
2. Hindari Hair Dryer
Penggunaan hair dryer untuk mengeringkan rambut bagi yang memiliki masalah rambut kering tidak disarankan.
Sebab, rambut akan semakin kehilangan kelembapannya ketika dikeringkan dengan hair dryer.
Sebaliknya, cobalah mengeringkan rambut Anda setelah keramas dengan menggunakan handuk.
3. Perbanyak Konsumsi Makanan yang Mengandung Omega 3 dan Antioksidan
Makanan seperti ikan salmon, tiram, ikan kembung, tuna, dan ikan sarden mengandung omega 3 dan peptida yang dapat membuat rambut Anda lebih berkilau.
Selain itu, mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan seperti kacang merah, bluberi, brokoli, dan tomat dapat memerangi stres oksidatif yang membuat rambut terlihat lebih tua.
4. Pakai Minyak Kelapa sebagai Masker Rambut
Minyak kelapa diketahui memiliki efek menenangkan dan melembabkan saat dioleskan ke rambut.
Oleskan minyak kelapa dengan lembut ke rambut dan kulit kepala, kemudian tutup dengan handuk hangat. Biarkan selama beberapa menit sebelum dibilas.
5. Trim Rambut
Rambut bercabang adalah salah satu penyebab rambut sulit ditata yang kemudian membuat kering dan terasa kasar.
Menata ulang rambut dengan memotong bagian ujung dapat mengurangi masalah yang satu ini.
Berita Bugar Lainnya:
Apakah Anda Pernah Mengalami 'Lapar Emosional'? Ikuti Tips Berikut untuk Mengatasinya
Kenali Beragam Manfaat Membaca Buku bagi Kesehatan Mental