SKOR.id – Hari Raya Idul Fitri telah tiba. Kini saatnya merayakan kemenangan dengan saling bersilaturahmi dan bermaaf-maafan.
Biasanya saat saling berkunjung, berbagai suguhan hidangan Lebaran selalu tersedia, dan identik dengan makanan-makanan tinggi kalori serta lemak jenuh.
Sebut saja opor ayam, gulai kambing dan sapi, empal gentong, serta makanan-makanan bersantan lainnya.
Itu baru makanan utama. Belum berbagai jenis kudapan tinggi gula seperti nastar, kue putri salju, kue coklat, dan berbagai aneka kue lainnya.
Acara makan-makan itu bahkan bisa terjadi bukan hanya sekali, melainkan beberapa kali dalam 2-3 hari berturut-turut di beberapa tempat.
Bisa dibayangkan jumlah kalori, gula, garam, hingga lemak jenuh yang masuk ke dalam tubuh pada saat itu.
Point guard Pelita Jaya dan Timnas Basket Indonesia, Andakara Prastawa, memiliki tips tersendiri agar bisa terhindar dari efek negatif saat menyantap kuliner Lebaran.
Andakara mengaku membatasi makanan-makanan seperti itu saat hari Raya Idulfitri tiba.
Menurut Prastawa, biasanya saat Lebaran, orang-orang tidak mengontrol makanan, bahkan menyantap makanan-makanan tinggi kalori tersebut dengan jumlah berlebih.
"Intinya untuk makanan-makanan seperti itu, cukup mencoba saja, jangan rakus," kata Andakara Prastawa, dalam suatu kesempatan berbincang dengan Skor.id beberapa waktu lalu.
"Sama jangan lupa banyak minum air putih. Itu adalah hal yang sangat penting," ujar sang pemain, mengingatkan.
Pemain yang terkenal dengan tembakan tiga angka yang akurat ini juga menambahkan, sebaiknya jangan lupa untuk tetap menyempatkan diri berolahraga pada Hari Lebaran.
Olahraga saat Idul Fitri menurut pemain berusia 31 tahun itu masih sangat memungkinkan untuk dilakukan.
Terlebih, jika banyak mengonsumsi makanan yang berdampak pada kesehatan ketika di rumah maupun saat berkumpul dengan sanak saudara.
"Bisa kok berolahraga saat Idulfitri," kata Prastawa.
Andakara Prastawa bersama timnya, Pelita Jaya, baru saja berlaga mewakili Indonesia dalam kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024 Putaran 1.
Ajang BCL Asia 2024 digelar di Ulaanbaatar, Mongolia, 3-7 April 2024.
Dalam ajang tersebut, Pelita Jaya tergabung di Grup B bersama Hi-tech (Thailand), Adroit (Singapura), dan Ulaanbaatar Xac Broncos (Mongolia).
Tim asuhan Johannis Winar itu berhasil menyapu bersih tiga laga kualifikasi dan lolos ke putaran kedua.