SKOR.id - Timnas Indonesia akan berkekuatan 27 pemain untuk menghadapi lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Skuad Garuda akan menghadapi Cina pada 10 Oktober dan Bahrain, 15 Oktober, pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengungkapkan dari 27 pemain tersebut sudah termasuk pemain yang baru saja disumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), yakni Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.
Diketahui, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sudah resmi menjadi WNI setelah mengambil sumpah di Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Belgia di Brussel, Senin (30/9/2024).
"Semuanya ada 27 pemain. Ini nanti semuanya kumpul langsung di Bahrain. Daftar 27 pemain ini sudah termasuk Mees Hilgers dan Eliano Reijnders," ujar Sumardji.
Sumardji mengaku senang karena semua pemain yang terpanggil itu berada dalam kondisi yang fit atau tidak ada yang mengalami cedera.
Pemain yang absen di laga sebelumnya melawan Arab Saudi dan Australia karena cedera juga sudah bugar.
"Tidak ada pemain yang cedera. Shayne Pattynama tidak cedera. Kami sudah konfirmasi. Sandy Walsh juga konfirmasi tidak cedera. Jordi Amat juga bisa gabung. Sudah pulih dari cedera," ungkap Sumardji.
Para pemain Timnas Indonesia yang berkarier di Liga 1 dijadwalkan berkumpul pada Sabtu (5/10/2024). Malam harinya, mereka langsung bertolak menuju Bahrain dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Sementara pemain yang berkarier di luar negeri atau abroad akan langsung menuju Bahrain dari tempatnya masing-masing.
"Setelah makan malam kami akan langsung ke Bandara Soekarno-Hatta. Kami akan langsung terbang ke Bahrain. Jadi tidak ada latihan terlebih dahulu di Jakarta," pungkasnya.
Seperti diketahui, saat ini Timnas Indonesia berada di posisi keempat Grup C dengan dua poin dari dua laga yang telah dijalani. Itu setelah bermain imbang 1-1 dengan Arab Saudi dan Australia (0-0).
Sementara Bahrain menempati peringkat ketiga dengan tiga poin, dan Cina berada di posisi keenam alias juru kunci lantaran belum meraih satu pun poin dari dua pertandingan.
Berikut 27 pemain Timnas Indonesia untuk laga melawan Bahrain dan Cina:
Penjaga Gawang:
Ernando Ari - Persebaya
Nadeo Argawinata - Borneo FC
Maarten Paes - FC Dallas
Belakang:
Jay Idzes - Venezia
Jordi Amat - JDT
Mees Hilgers - FC Twente
Rizky Ridho - Persija
Muhammad Ferarri - Persija
Wahyu Prasetyo - Malut United
Calvin Verdonk - NEC Nijmegen
Pratama Arhan - Suwon FC
Shayne Pattynama - KAS Eupen
Sandy Walsh - KV Mechelen
Asnawi Mangkualam - Port FC
Eliano Reijnders - PEC Zwolle
Tengah:
Thom Haye - Almere City
Nathan Tjoe-A-On -Swansea City
Ivar Jenner - FC Utrecht
Ricky Kambuaya - Dewa United
Depan:
Ragnar Oratmangoen - FCV Dender
Marselino Ferdinan - Oxford United
Witan Sulaeman - Persija
Egy Maulana - Dewa United
Malik Risaldi - Persebaya
Rafael Struick - Brisbane Roar
Dimas Drajad - Persib
Hokky Caraka - PSS