SKOR.id – Untuk pertama kalinya, Netflix dan Most Valuable Promotions (MVP) bekerja sama dalam ajang besar tinju kelas berat yang dibintangi oleh The Problem Child, Jake “El Gallo de Dorado” Paul – dengan rekor menang 9 (6 KO)-1 kalah – versus The Baddest Man on the Planet, Mike Tyson – 50 (44 KO)-6.
Pertarungan Jake Paul vs Mike Tyson akan disiarkan langsung di Netflix pada 20 Juli dari Stadion AT&T di Arlington, Texas, Amerika Serikat (AS), yang tak lain markas Dallas Cowboys, salah satu klub di NFL.
Untuk partai tambahan, juara dunia kelas ringan super tak terbantahkan Katie Taylor (23-1, 6 KO) akan kembali naik ring melawan juara kelas bulu sejati Amanda “The Real Deal” Serrano (46-2-1 , 30 KO).
Selain duel kedua Taylor vs Serrano yang memperebutkan gelar ringan super wanita, dua partai tambahan lainnya adalah Julio Cesar Chavez Jr vs Darren Till (kelas penjelajah/cruiserweight) dan Ashton Slyve vs Floyd Schofield (ringan/lightweight).
Tiket untuk duel Jake Paul vs Mike Tyson berikut partai-partai tambahannya pada 20 Juli nanti kini sudah mulai dijual di SeatGeek.
Paul, Tyson, Taylor, dan Serrano bertemu langsung pada 13 Mei lalu di Teater Apollo yang ikonik di New York City, AS, untuk membahas pertarungan yang akan datang dalam sebuah acara yang dipandu oleh jurnalis tinju terkenal Ariel Helwani.
“Tyson ingin ini menjadi pertarungan profesional,” kata Paul saat konferensi pers itu. “Dia menginginkan perang. Saya menghormatinya karena telah melangkah maju dan mencoba mengakhiri hidup saya.”
Di sisi lain, Tyson memuji karakter Paul. Namun, mantan juara dunia kelas berat sejati itu tidak berbasa-basi ketika membahas pertarungan pada 20 Juli nanti.
“Saya sangat menyukai Paul. Tetapi begitu dia berada di atas ring, dia harus berjuang seolah hidupnya bergantung pada hal itu – karena hal itu akan terjadi,” kata Tyson kepada penonton.
Duel Jake Paul vs Mike Tyson Merupakan Pertarungan Profesional
Terlepas dari spekulasi bahwa Paul vs Tyson hanya akan menjadi pertarungan ekshibisi yang tidak resmi, MVP dan Holden Boxing mengumumkan pada 29 April lalu bahwa mega-event tinju kelas berat tersebut secara resmi akan menjadi pertarungan profesional, yang disetujui oleh Departemen Perizinan dan Regulasi Texas (TDLR).
Pertarungan ini nantinya akan dilakukan dalam delapan ronde yang masing-masing berdurasi dua menit dengan sarung tangan seberat 14 ons dan tanpa pelindung kepala.
“Mike Tyson dan Jake Paul sepakat untuk bertarung satu sama lain dengan keinginan untuk melakukannya dalam pertarungan profesional yang akan memberikan hasil pasti,” kata salah satu pendiri Most Valuable Promotions, Nakisa Bidarian, kepada Netflix.
Bidarian menambahkan bahwa keputusan untuk menggelar ronde hanya dua menit, bukan tiga menit (durasi ronde tinju pria) adalah upaya untuk tetap setia pada keyakinan MVP bahwa parameter pertandingan yang disetujui harus ditentukan oleh pertarungan.
“MVP telah memperjuangkan pilihan petarung sejak awal, termasuk menganjurkan agar tinju wanita dipertandingkan dengan ronde berdurasi dua atau tiga menit berdasarkan pertarungan tertentu,” ujar Bidarian.
“Paul vs Tyson dan Taylor vs Serrano 2 keduanya akan digelar dalam ronde berdurasi dua menit, dan setiap pertarungan besar akan memiliki pemenangnya.”