- Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo, tak suka dengan kekalahan yang dialami timnya.
- Untuk itu, Igbonefo akan berjuang semaksimal mungkin untuk membawa Maung Bandung meraup tiga angka.
- Igbonefo juga tak memiliki laga spesial, karena baginya yang terpenting adalah meraih kemenangan.
SKOR.id - Tidak salah Robert Alberts ngotot memulangkan Victor Igbonefo dari PTT Rayong, klub Thailand, untuk menjadi bagian utama Persib Bandung.
Igbonefo sangat kuat di belakang. Mentalnya pun bagus dalam mengawal gawang dan menghalau serangan lawan.
Terbukti tiga laga Maung Bandung di kompetisi Liga 1 musim ini berakhir sempurna. Semua lawan dibuat tidak berkutik.
"Saya tak punya pertandingan khusus yang spesial. Karena setiap menang bersama Persib itu spesial," kata Igbonefo di laman klub.
"Saya rindu untuk bermain lagi setelah istirahat cukup panjang. Saya ingat banyak momen bagus bersama Persib," pemain kelahiran Enugu, Nigeria, 10 Oktober 1985, itu menegaskan.
Meski bukan kapten tim, peran Igbonefo di jantung pertahanan sangat sentral. Dia bisa membuat nyaman pemain lainnya dalam menunjukkan permainan terbaik.
Pemain naturalisasi itu pun jawaban paling tepat untuk berduet dengan Nick Kuipers di lini pertahanan Persib Bandung di Liga 1.
"Saya merasa cukup waktu untuk persiapan liga lagi. Pelatih pun saya pikir sudah mempersiapkannya," mantan pemain Persipura Jayapura itu mengungkapkan.
Banyak tampil di klub besar selama beredar di Indonesia membuat Igbonefo bisa cepat beradaptasi dan melebur dengan langgam permainan timnya.
Itu yang membedakan Igbonefo berbeda dengan pemain bintang yang pernah merumput bersama Pangeran Biru.
Igbonefo mampu tampil konsisten dan terus berkibar prestasinya. Sementara pemain lain cepat meredup sinarnya.
"Jujur, saya tidak punya satu pertandingan yang paling diingat. Semua pertandingan yang kami mainkan harus menang," kata pemilik nomor punggung 32 itu.
Dia mengaku senang jika timnya sukses meraih poin penuh. Kemenangan pun menjadi hal yang wajib diperjuangkan.
"Saya akan mengingat pertandingan yang kami menangkan dan berkesan. Karena aku tidak suka dengan kekalahan," Igbonefo memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Siasat PSSI-PT LIB dan Shin Tae-yong Agar Juara Piala AFF 2020https://t.co/mRsaf44lC1— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 22, 2020
Berita Persib Lainnya:
Penyerang Persib Optimistis Timnya Punya Waktu Persiapan Ideal