- Kejutan terjadi kala petenis tunggal putri nomor satu dunia, Ashleigh Barty (Australia), tersingkir pada babak pertama Olimpiade Tokyo 2020.
- Ashleigh Barty kalah dua set langsung saat bersua wakil Spanyol, Sara Sorribes Tormo (Spanyol).
- Sementara sejumlah unggulan seperti Naomi Osaka, Aryna Sabalenka, Elina Svitolina, Karolina Pliskova, hingga Garbine Muguruza meraih kemenangan.
SKOR.id - Persaingan untuk memperebutkan medali emas Olimpade Tokyo 2020 dari cabang olahraga tenis nomor tunggal putri dipastikan makin terbuka lebar.
Hal itu terjadi setelah tunggal putri unggulan teratas sekaligus nomor satu dunia, Ashleigh Barty (Australia), tersingkir pada babak pertama yang digelar Minggu (25/7/2021).
Dalam laga yang berlangsung di Centre Court Ariake Tennis Park itu, Ashleigh Barty berhadapan dengan Sara Sorribes Tormo (Spanyol).
Ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua petenis sesama kelahiran 1996 tersebut dan Sara Sorribes Tormo pun keluar sebagai pemenang.
Baca Juga: LIVE: Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020
Baca Juga: LIVE UPDATE: Perolehan Medali Olimpiade Tokyo 2020
Sara Sorribes Tormo yang saat ini menduduki peringkat 48 dunia pun sukses menumbangkan Asleigh Barty dalam dua set langsung, 6-4, 6-3.
Hasil tersebut jelas menjadi kejutan tersendiri mengingat Barty datang ke Olimpiade Tokyo 2020 dengan tren positif setelah memenangi Wimbledon 2021.
Pada sisi lain, kemenangan ini disambut gembira oleh Sorribes Tormo yang mengaku masih tak percaya bisa menumbangkan unggulan utama.
"Ini adalah sesuatu yang sudah saya impikan sepanjang hidup. Bisa berada di sini (Olimpiade) bahkan mengalahkan tunggal putri nomor satu dunia."
"Ini adalah perasaan yang luar biasa. Saya masih tak bisa mempercayainya," rekan sekompatriot Garbine Muguruza itu menambahkan.
Spaniard @sara_sorribes had a big win over world No.1 Aussie @ashbarty in the #Tennis today ????#Tokyo2020 | #UnitedByEmotion | #StrongerTogether | @COE_es pic.twitter.com/dXRCquyCGE— #Tokyo2020 (@Tokyo2020) July 25, 2021
Pada babak selanjutnya, Sara Sorribes Tormo bakal menghadapi Fiona Ferro dari (Prancis) yang pada babak pertama sukses mengalahkan Anastasija Sevastova (Latvia).
Sementara itu, sejumlah tunggal putri unggulan Olimpiade Tokyo 2020 berhasil memetik kemenangan pada hari ini.
Unggulan kedua, Naomi Osaka (Jepang), sukses melaju ke babak kedua setelah mengalahkan Zhen Saisai (Cina) dalam dua set langsung 6-1, 6-4.
Kemenangan dua set langsung juga diraih unggulan ketiga, Aryna Sabalenka (Belarus), atas Magda Linette (Polandia) dengan skor 6-2, 6-1.
Elina Svitolina (Ukraina), Karolina Pliskova (Republik Ceko), hingga Garbine Muguruza (Spanyol) pun juga belum menemui rintangan berarti pada babak pertama.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Olimpiade Lainnya:
Keren, Belum Ada Pebulu Tangkis Indonesia yang Kalah di Olimpiade Tokyo 2020
VIDEO: 19 Soundtrack Game Hadir dalam Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020