- Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani akan tampil di final German Open 2022 pada Minggu (13/3/2022).
- Rexy Mainaky menyebut bahwa Goh/Nur telah melewati bayang-bayang Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
- Ganda putra peringkat ke-17 dunia tersebut berpeluang tampil di Thomas Cup 2022.
SKOR.id - Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani akan melakoni final German Open 2022 di Westenergie Sporthalle, Muelheim an der Ruhr, Jerman pada Minggu (13/3/2022).
Ganda putra Malaysia tersebut akan berhadapan dengan pasangan baru dari Cina, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.
Kemenangan bakal membuat Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani berpeluang meraih gelar BWF World Tour perdana mereka sebagai pasangan ganda putra nasional.
Sebelum menjejakkan kaki di partai final, Goh/Rumsani melewati sang senior, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (perempat final) dan He Ji Ting/Zhou Hao Dong asal Cina (semifinal).
Rexy Mainaky selaku Kepala Departemen Ganda Badminton Malaysia pun mengaku lega atas penampilan Goh/Rumsani selama di Jerman.
View this post on Instagram
"Kemenangan ini menunjukkan progres yang baik bagi yang telah mereka tunjukkan," kata Rexy Mainaky, dilansir dari NST.
"Selama ini, mereka selalu berada di bawah bayangan pasangan Yew Sin/Ee Yi dan saya senang melihat mereka bisa melewati itu dan menembus final."
"Kemenangan kali ini juga meningkatkan kepercayaan diri mereka."
Selain itu, penampilan apik membuat kans Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani untuk membela Malaysia di Thomas Cup 2022 pada Mei mendatang juga makin besar.
Ganda putra peringkat ke-17 tersebut awalnya menjadi pilihan ketiga BAM di belakang Aaron Chia/Soh Wooi Yik (#7) dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (#11).
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Jadwal dan Link Live Streaming Final German Open 2022: Cina Segel Gelar Tunggal Putri
German Open 2022: Taklukkan Viktor Axelsen, Lakshya Sen Tebar Ancaman di Final