- Dua perenang Indonesia, Aflah Fadlan Prawira dan Azzahra Permatahani ditargetkan bisa mempertajam rekor nasional.
- Olimpiade Tokyo 2020 jadi pengalaman pertama bagi Aflah Fadlan Prawira dan Azzahra Permatahani.
- Aflah Fadlan Prawira tampil di 400 m dan 1500 m gaya bebas putra, sedangkan Azzahra Permatahani di 400 m gaya ganti perorangan putri.
SKOR.id- Dua perenang Indonesia, Aflah Fadlan Prawira dan Azzahra Permatahani, mengaku siap menjalani laga perdana di Olimpiade Tokyo 2020.
Fadlan, yang tampil lebih awal di Tokyo Aquatics Center, Sabtu (24/07/2021), akan turun di babak penyisihan 400 m gaya bebas putra.
Kemudian, masih di hari yang sama, Azzahra turun di babak penyisihan nomor 400 m gaya ganti perorangan putri.
Pelatih tim nasional (timnas) renang Indonesia, Donny B Utomo, mengatakan tak ada target medali untuk keduanya.
Mereka hanya ditargetkan bisa mempertajam rekor nasional (rekornas), mengingat ini kali pertama mereka ikut di Olimpiade.
"Persiapan kita sudah jalani, latihan rutin juga terus dilakukan di venue. Kesehatan terus dijaga. Mohon doa untuk bisa berikan yang terbaik," ucap Fadlan.
Keinginan menampilkan hasil maksimal juga dilontarkan Azzahra, yang baru 19 tahun. Bertanding di level dunia seperti Olimpiade merupakan pengalaman istimewa.
"Kami sudah persiapan sejak jauh hari. Sebuah kehormatan bisa tanding melawan perenang-perenang dunia. Doakan bisa mempertajam rekornas," kata Azzahra.
Donny B Utomo mengatakan kondisi fisik Aflah Fadlan dan Azzahra cukup prima. Hanya perlu penguatan mental dan pengaturan strategi.
"Kami menargetkan mereka mempertajam catatan waktu rekornas di penampilan perdana ini," ujar mantan atlet renang nasional itu.
Sebagai informasi, rekornas 400 m gaya bebas putra dengan catatan waktu 3 menit 52,18 detik dipegang oleh Fadlan.
Sedangkan rekornas 400 m gaya ganti perorangan putri dimiliki Azzahra dengan catatan waktu 4 menit 48,51 detik.
"Fadlan dan Azzahra diharapkan bisa memperbaiki waktu terbaiknya walaupun persiapan banyak terkendala pandemi Covid-19."
"Namun, diharapkan aura olimpiade menambah motivasi keduanya," ujar pimpinan timnas renang Indonesia, Harlin Rahardjo.
Khusus untuk Aflah Fadlan Prawira, selain tampil di 400 m gaya bebas, juga akan turun di nomor 1.500 m gaya bebas putra.
Aflah Fadlan Prawira akan melakoni kualifikasi nomor 1.500 m gaya bebas putra berlangsung di lokasi sama, 30 Juli 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dilepas Menteri Luhut, Lalu Muhammad Zohri Bawa Target Ini ke Olimpiade Tokyo https://t.co/egrBpuQmOQ— SKOR.id (@skorindonesia) July 22, 2021
Berita Olimpiade Tokyo Lainnya:
Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020: Greysia Polii/Apriyani Rahayu Tumbangkan Malaysia
Unboxing Goodie Bag Atlet Olimpiade Tokyo 2020: Diisi Pulpen sampai Smartphone