- Dukungan dari suporter diakui pelatih Bali United, Stefano Cugurra, sebagai salah satu faktor penting timnya meraih juara Liga 1 2019.
- Bali United selalu mendapat dukungan penuh di Liga 1 2019 dan sukses menjadi juara pada akhir musim.
- Sebelum Bali United, Stefano Cugurra juga pernah membawa Persija Jakarta meraih juara pada Liga 1 2018.
SKOR.id - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengakui bahwa peran suporter memiliki andil besar dalam sukses yang diraih timnya menjadi juara Liga 1 2019.
Sepanjang musim lalu, Semeton Dewata yang merupakan suporter Bali United selalu hadir dalam pertandingan timnya dan memberi dukungan sejak laga dimulai sampai berakhir.
Dukungan yang diberikan baik di pertandingan kandang maupun tandang itu pun diakui Stefano Cugurra mampu menambah suntikan semangat untuk Stefano Lilipaly dan kolega.
Berita Bali United Lainnya: Stefano Cugurra Ungkap Pakem Baku Bali United dan Sistem Promosi Pemain Muda
Hal itu pun berbuah manis di akhir, karena klub kebanggaan masyarakat Pulau Dewata itu mampu meraih gelar juara Liga 1 2019.
"Di Bali suporter selalu beri dukungan dan buat stadion penuh, mereka selalu memberi semangat ke pemain sejak menit pertama sampai akhir," kata Stefano Cugurra.
Saat bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, para penggemar Bali United selalu memenuhi stadion. Tak jarang, mereka juga membuat sejumlah koreografi di tribune penonton.
Hal yang sama juga dirasakan pelatih asal Brasil itu saat menangani Persija Jakarta selama dua musim dan sukses mempersembahkan gelar juara Liga 1 2018.
Pada kompetisi Liga 1 2018, Persija Jakarta beberapa kali harus bermain kandang di luar Jakarta, seperti di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, hingga di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul.
Namun, hal itu tidak menghalangi The Jakmania untuk memberi dukungan langsung kepada klub kesayangan mereka.
Pertandingan-pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pun diakui Teco sangat berkesan untuk dirinya.
"Di Persija Jakarta waktu main di SUGBK terasa luar biasa karena itu stadion paling bagus di Indonesia," kata pelatih asal Brasil tersebut.
"Para suporter juga banyak membantu pemain untuk tampil bagus dengan dukungan yang mereka berikan sepanjang pertandingan," ia menambahkan.
Berita Bali United Lainnya: Stefano Cugurra Bicara Aspek Kemajuan Bali United ke Media Jepang
Tiga musim tangani klub-klub Indonesia di Liga 1, Teco sukses mempersembahkan dua gelar juara.
Selain itu, ia juga selalu sukses membawa klub yang ia tangani finis di papan atas dan jadi wakil Indonesia untuk tampil di kompetisi antarklub Asia.