- Pengguna nomor punggung 7 di Manchester United selalu dinilai sebagai pemain spesial.
- Cristiano Ronaldo adalah salah satu pengguna nomor punggung 7 paling ikonis di Manchester United.
- Bahkan Manchester United sempat kesulitan mencari penerus Cristiano Ronaldo.
SKOR.id - Memakai nomor punggung 7 di Manchester United, sama seperti menanggung ekspektasi besar untuk terus berkontribusi maksimal.
Namun, tak semua pemain yang dipercaya mengenakan nomor 7 mampu menghadirkan kesuksesan.
Beban dan ekspektasi tinggi yang diberikan kepada pengguna nomor punggung 7 di Manchester United, tak jarang berakhir kegagalan.
Sepeninggal Cristiano Ronaldo ke Real Madrid pada 2009 lalu, Manchester United mencoba mencari penerus yang sepadan.
Padahal Manchester United menggelontorkan dana besar untuk mendatangkan mereka. Penampilan yang tak sesuai harapan membuat mereka tak bertahan lama di Manchester United.
Para pendukung Manchester United tentu masih ingat saat manajemen Setan Merah mendatangkan pemain sekelas Michael Owen, Memphis Depay, hingga Alexis Sanchez.
Namun, pada akhirnya mereka gagal menunjukkan penampilan maksimal selama membela Manchester United.
Bahkan mereka dicap sebagai pemakai nomor punggung 7 yang gagal di Manchester United.
Meski bagitu nomor Punggung 7 tetaplah salah satu simbol ikonis bagi Manchester United. Kisah kesuksesan para pengunanya tak bisa dikesampingkan.
Berikut ini lima pengguna nomor 7 terbaik di Manchester United:
1. Cristiano Ronaldo
Nama Cristiano Ronaldo, tak bisa lepas dari nomor punggung 7, tentu saja sejak ia mulai membela Manchester United pada tahun 2003 lalu.
Pada awalnya, Ronaldo sempat diragukan memakai nomor punggung itu karena sebelumnya dipakai oleh pemain sekelas David Beckham.
Namun, dari musim ke musim, Ronaldo mampu membuktikan bahwa ia layak memakai nomor 7.
Pada kesempatan pertamanya di Manchester United, Ronaldo berhasil menyumbang tiga trofi Liga Inggris, satu Piala FA, dan satu Liga Champions.
Pada musim 2021-2022, Ronaldo mengenakan nomor punggung 7 lagi setelah kembali ke Manchester United.
Meski tak mudah pada periode keduanya, Cristiano Ronaldo tetaplah salah satu pengguna nomor 7 terbaik di Manchester United.
2. David Beckham
Salah satu pemain paling ikonis ketika memakai nomor punggung 7 di Manchester United, siapa lagi kalau bukan sosok David Beckham.
David Beckham mungkin bisa dibilang menjadi salah satu pemain paling populer sepanjang masa.
Penampilannya di dalam dan di luar lapangan membuatnya menjadi pesepak bola yang sangat dikagumi banyak fans.
Beckham juga dikenal sebagai salah satu eksekutor bola mati paling mematikan yang pernah ada di sejarah sepak bola.
Kemampuan bola matinya seringkali membantu para striker untuk menambahkan jumlah gol. Bersama Manchester United, Beckham berhasil menyumbangkan treble winners.
3. Eric Cantona
Eric Cantona menjadi salah satu rekrutan ajaib dari Sir Alex Ferguson. Meskipun seringkali bertindak arogan dan lekat dengan kontroversi, hingga kini dia menjadi salah satu legenda dari Manchester United.
Hal tersebut tak lepas dari performanya saat membela Setan Merah. Sayangnya, kerja sama antara Cantona dengan Manchester United hanya bertahan selama lima musim, terhitung sejak 1992 hingga 1997.
Sang Raja Manchester itu menyumbang empat gelar liga dan dua piala liga selama berkostum Manchester United.
4. Bryan Robson
Bryan Robson adalah salah satu pemain terbaik yang pernah memakai nomor punggung 7 di Manchester United, terutama di era Sir Alex Ferguson.
Bryan Robson diketahui sempat mencicipi nomor lain seperti 9, 12, hingga 14, tetapi nomor 7 menjadi yang paling melekat.
Bryan Robson adalah pemain yang pernah menjabat sebagai kapten Manchester United selama 11 tahun, rekor terlama di kubu Setan Merah hingga saat ini.
Sejak didatangkan dari West Bromwich Albion pada tahun 1981, Robson menjadi andalan penting di lini tengah Manchester United.
Selama membela Manchester United, ia tampil dalam 461 laga dengan torehan 99 gol, serta meraih 11 trofi, termasuk dua gelar beruntun premier League pada 1993 dan 1994.
Julukan Captain Marvel melekat pada pemain kelahiran 11 Januari 1957 tersebut. Robson membela Manchester United hingga tahun 1994, saat ia pindah ke Middlesbrough hingga mengakhiri kariernya pada tahun 1998.
1. George Best
George Best sebenarnya sempat beberapa kali berganti nomor, mulai dari nomor 9, 10, sampai nomor 7.
Selama 141 pertandingan, ia memakai nomor punggung 7. Termasuk ketika Manchester United memenangi European Cup (sekarang Liga Champions) pada musim 1967-1968.
Tren apik nomor 7 di Manchester United kabarnya dimulai sejak era George Best.
Pria yang telah berpulang pada tahun 2005 lalu tersebut, adalah salah satu pemain Manchester United yang pernah meraih penghargaan Ballon d’Or.
George Best menjadi pemain Manchester United pada periode 1961 hingga 1975.
Berita Manchester United Lainnya:
Manchester United Siap Jual Cristiano Ronaldo pada Januari
Real Madrid Intai Bek Manchester United, Diogo Dalot