- Alvaro Bautista memastikan gelar kampiun pada Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Indonesia, Minggu (13/11/2022) lalu.
- Pembalap tim pabrikan Aruba.it Racing – Ducati ternyata pernah atau melakukan beberapa hal yang mungkin unik untuk ukuran pembalap.
- Bautista selama ini dikenal sebagai pribadi yang rendah hati dan penuh dengan kejutan.
SKOR.id - Kendati MOTUL FIM Superbike World Championship 2022 masih menyisakan satu balapan lagi di Sirkuit Phillip Island, Australia, akhir pekan ini (18-20/11/2022), Alvaro Bautista sudah mampu memastikan gelar juara dunia pada Minggu lalu di Mandalika.
Menjadi pembalap ke-19 yang berhasil juara dunia WSBK, lewat siaran TV, publik mungkin sudah tahu seperti apa Bautista di lintasan dan performanya di atas Ducati Panigale V4 R.
Namun, tidak banyak yang tahu bila pembalap berusia 37 tahun asal Talavera de la Reina, Spanyol, tersebut memiliki sejumlah hal menarik yang mungkin “aneh” yang belum banyak diketahui publik. Berikut 10 di antaranya seperti dikutip dari laman worldsbk.com.
- Alvaro Bautista merupakan penggemar fanatik salah satu klub elite dalam sepak bola Spanyol, Atletico Madrid – pemenang 11 gelar La Liga. Pada 2002, finis P2 di kelas 125cc Kejuaraan Balap Motor Spanyol di atas Aprilia yang memakai livery Atletico Madrid. Bautista juga fan berat bintang Atletico pada musim 2002, Kiko Narvaez dan Juninho. Ia juga kerap memakai kaus Atletico bernomor #9 karena juga menggemari striker Fernando Torres. Pada 2003, kedekatan Bautista dengan sepak bola makin terlihat usai memperkuat tim baru milik Clarence Seedorf saat itu, Seedorf Racing Team, di Kejuaraan Dunia 125cc. Hasil finis terbaiknya adalah P4 di Australia.
- Bautista memakai #19 karena nomor itu dipakai sejumlah pembalap yang berhasil menjadi juara dunia. Jadi, ia berpikir nomor itu akan membawa keberuntungan. Selain Bautista, Freddie Spencer yang menenangi gelar 250cc (kini Moto2) pada 1985, John Kocinski pada 1990 di kelas yang sama, dan Ben Spies di WSBK pada 2009, juga memakai nomor #19.
- Bautista pernah bilang bila tidak mampu menjadi pembalap, ia ingin menjadi mekanik. Tetapi ia juga menyebut pandai memasak. Meskipun mampu membuat masakan asal Provinsi Toledo, daerah kelahirannya, yakni carcamusa (semaca daging rebus dengan bumbu lada, bawang putih, dan lain-lain), Bautista menyebut spesialisasinya adalah membuat Gnocchi quatro formaggi.
- Pada 2006, saat merebut gelar juara dunia kelas 125cc, Bauista ternyata belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Padahal saat itu usianya sudah 21 tahun.
- Orang terkenal yang ingin ditemui Bautista adalah sutradara top Hollywood, Quentin Tarantino. Namun, saat ditanya siapa orang terkenal jika diizinkan ke akhir pekan WSBK, Bautista menjawab Angelina Jolie!
- Menjadi pembalap terakhir Ducati yang merebut gelar WSBK, Bautista menjadikan Carl Fogarty – yang juara bersama pabrikan asal Borgo Panigale, Bologna, Italia, itu – sebagai pembalap Superbike favoritnya.
- Bautista hampir tidak bisa melanjutkan karier di balap motor. Namun, saat saudara perempuannya menikah dan mendapat hadiah uang, ia memberikannya kepada Bautista untuk membeli motor untuk turun semusim di CEV (kejuaraan Spanyol) sehingga mendapatkan posisi di Kejuaraan Dunia 125cc. Beberapa tahun kemudian, Bautista mengembalikan uang saudarinya itu.
- Bila diminta bertukar posisi sebagai atlet, Bautista ingin menjadi Rafael Nadal, pemenang 22 gelar Grand Slam tunggal putra. Bautista juga bersahabat dengan Marc Marquez, juara dunia balap motor delapan kali (enam di kelas MotoGP). Keduanya pernah membalap untuk Honda pada 2014 meskipun beda tim. Saat finis podium terakhir Bautista di MotoGP, ketiga di Le Mans, Prancis, pada 2014, Marquez-lah yang memenangi Grand Prix.
- Alvaro Bautista pernah mengatakan bakal memangkas rambutnya yang kini bergaya nyentrik, jika juara. Meskipun, saat itu ia tidak berjanji.
- Pada 2017, dalam jumpa pers MotoGP Amerika, kekasih Alvaro Bautista, Grace, mengirim pertanyaan lewat akun media sosial MotoGP. Ia bertanya, “Alvaro, maukah kamu menikahi saya?” Bautista pun langsung menjawab: ya. Ia kemudian melamar Grace dan lima tahun kemudian mereka sudah memiliki dua putri.
Berita World Superbike Lainnya:
Kesuksesan WSBK di Mandalika, Bukti Indonesia Kompeten Gelar Event Dunia
Skor 6: Makna di Balik Gelar WSBK Alvaro Bautista
Faktor yang Bikin Bautista Bisa Jadi Juara Dunia WSBK 2022