- MotoGP Indonesia 2022 akan digelar di Sirkuit Mandalika pada 18-20 Maret mendatang.
- Untuk dapat menyaksikan secara langsung di sirkuit, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi penonton.
- Beberapa di antaranya adalah membeli tiket lewat jalur resmi, mendapat vaksinasi Covid-19 lengkap, dan menunjukkan hasil tes Covid-19.
SKOR.id - Ajang balap motor paling bergengsi, MotoGP, kembali menyambangi Indonesia.
Para penggemar MotoGP Tanah Air akhirnya dapat menyaksikan secara langsung aksi Marc Marquez dan kolega di Sirkuit Mandalika, Lombok.
Rencananya, MotoGP Indonesia bakal digelar pada 18-20 Maret 2022. Sebelumnya, Sirkuit Mandalika juga akan jadi tuan rumah tes pramusim pada 11-13 Februari 2022.
MGPA selaku pengelola MotoGP Indonesia pun telah menetapkan sejumlah ketentuan bagi masyarakat yang ingin menyaksikan balapan secara langsung.
"Syarat tersebut antara lain wajib membeli tiket melalui jalur resmi yang ditentukan," kata Vice President Director MGPA, Cahyadi Wanda, dikutip dari Antara.
Syarat lainnya, penonton sudah berumur 12 tahun ke atas dan mendapat dua dosis vaksinasi Covid-19 yang dibuktikan lewat aplikasi PeduliLindungi.
"Penonton juga wajib menunjukkan hasil PCR yang berlaku 2x24 jam atau antigen yang berlaku 1x24 jam sebelum memasuki area sirkuit," kata Cahyadi.
Guna menjawab keraguan akomodasi saat menyaksikan MotoGP Indonesia, MGPA pun menyiapkan solusi tiket bundling.
Dengan demikian, calon penonton dapat memilih alternatif akomodasi dan penerbangan dari atau menuju Sirkuit Mandalika.
"Ini upaya kami untuk menjawab kebutuhan dari calon penonton yang ingin hadir dalam pagelaran event motorsport nomor satu di dunia ini," ia menambahkan.
Lebih lanjut, Cahyadi menyebut bahwa sejauh ini antusiasme pencinta balap Tanah Air untuk menyaksikan MotoGP Indonesia secara langsung cukup tinggi.
Guna memberikan kemudahan kepada para pencinta balap, pihaknya pun bekerja sama dengan sejumlah pihak.
"Kami bekerja sama dengan PT Hotel Indonesia Natour (Persero), PT ASDP Indonesia Ferry, dan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk untuk menyusun sejumlah skema bundling," katanya.
"Paket bundling mencakup tiket menonton balapan, akomodasi, hingga transportasi dari dan menuju Sirkuit Mandalika."
Berita MotoGP lainnya:
Jelang MotoGP Indonesia 2022, MGPA Minta Marshal Registrasi Ulang
KTM Luncurkan Livery untuk MotoGP 2022, Targetkan Finis 3 Besar di Akhir Musim
Livio Suppo: MotoGP tanpa Marc Marquez Tidak Menarik