Auto2000 siap hadirkan New Hilux GR Sport dan Sportscar New GR Supra.
Toyota Hilux yang dikenal gagah dan tangguh, di-upgrade dengan penyematan beberapa ornamen khas GR Sport.
New Toyota GR Supra didukung oleh fitur canggih berbasis teknologi telematika T Intouch.
SKOR.id – Setelah All New Kijang Innova Zenix hadir di seluruh showroom Auto2000 bulan lalu, sekarang dua mobil baru Toyota telah hadir di Indonesia.
Membawa brand GAZOO Racing (GR) yang kental DNA motorsport, New Toyota Hilux GR Sport dan New Toyota GR Supra siap memenuhi kebutuhan masyarakat.
Terutama bagi mereka yang mendambakan kendaraan yang sesuai mobilitas dan lifestyle-nya.
Nur Imansyah Tara, Aftersales Business Division Head Auto2000, dalam keterangannya Jumat (16/12/2022) menyampaikan pihaknya siap mengakomodasi hal tersebut.
“Auto2000 memahami keinginan masyarakat untuk memiliki sarana mobilitas yang sesuai kebutuhan dan gaya hidupnya,” kata Imansyah.
New Toyota Hilux GR Sport dijelaskan Imansyah menjawab kebutuhan pelanggan yang ingin tampil lebih sporty dan advance.
“Sedangkan Toyota GR Supra mendapatkan upgrade besar dari sisi handling untuk meningkatkan driving performance dan excitement bagi pemiliknya,” ujarnya.
“Bagi yang ingin memiliki keduanya, silakan berkunjung ke Cabang Auto2000 atau kunjungi Auto2000.co.id Digiroom,” kata Imansyah.
New Toyota Hilux GR Sport
Penampilan asli Toyota Hilux yang dikenal gagah dan tangguh, di-upgrade dengan penyematan beberapa ornamen khas GR Sport.
Seperti pada bagian luar, grille trapezoidal kokoh yang mendominasi wajahnya, tampak klasik dengan sentuhan nama Toyota.
Itu mengingatkan pada All New Toyota Land Cruiser GR Sport. Dan juga, terlihat sporty dengan emblem GR Sport.
Membawa tema Advance Sporty Interior, para off-road-sportscar enthusiast langsung disuguhkan GR Sport Type Seat dengan sentuhan apik.
Yakni berupa kombinasi antara bahan suede, genuine, dan synthetic leather.
Driving performance ditingkatkan dengan penggunaan diesel engine 1GD-FTV 2.800 cc 4-silinder.
Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga 204 PS pada 3.000-4.000 rpm dan torsi 51 Kgm pada 1.600-2.800 rpm, dengan standar emisi Euro-4.
Suspensi dibuat lebih rigid lewat penggunaan Mono-Tube Type Shock Absorber.
New Toyota Hilux GR Sport melindungi penumpang dengan memanfaatkan teknologi Toyota Safety Sense 2.0.
New Toyota GR Supra
Terdapat fine tune AVS, terkait karakter redaman shock absorber untuk meningkatkan roll balance dan ride comfort.
Dilakukan pula modifikasi pada bushing stabilizer untuk meningkatkan respons awal kemudi yang sangat krusial bagi sebuah sportscar.
Perbaikan chassis control system mencakup AVS, Electric Power Steering (EPS), dan Vehicle Stability Control (VSC) untuk meningkatkan feeling dan kendali kemudi.
Penyegaran terlihat pada Forged Aluminium Wheel 19 inci baru. Desain kokpit New Toyota GR Supra dirancang driver oriented.
Kemudi dibuat lebih segar dengan sentuhan ornamen berwarna silver. Sistem audio ditingkatkan dengan menambah speaker dari 10 unit menjadi 12 unit produksi JBL.
New Toyota GR Supra didukung oleh fitur canggih berbasis teknologi telematika T Intouch yang menghadirkan pengalaman konektivitas digital dalam kehidupan sehari-hari.
Daftar Harga dan Simulasi Kredit New Hilux GR Sport dan GR Supra
Pihak Auto2000 merilis harga dan estimasi simulasi kredit dengan DP 20%, dan asuransi All Risk+Banjir (harga dan skema sewaktu-waktu dapat berubah):
New Toyota Hilux GR Sport
5 tahun:
TDP Rp148.780.000
Angsuran Rp15.298.000x60
4 Tahun:
TDP Rp148.780.000
Angsuran Rp17.593.000x60
3 Tahun:
TDP Rp148.780.000
Angsuran Rp21.212.000x60
New Toyota GR Supra
5 tahun:
TDP Rp440.180.000
Angsuran Rp44.948.000x60
4 Tahun:
TDP Rp440.180.000
Angsuran Rp51.505.000x60
3 Tahun:
TDP Rp440.180.000
Angsuran Rp63.178.000x60
Berita Otomotif Lainnya:
Komunitas Toyota Wish Gelar Gathering Nasional di Pegunungan Mojokerto
Simak Simulasi Kredit Toyota Kijang Innova Zenix dan Hybrid Beserta Daftar Harga
Toyota Kijang Innova Zenix Rilis Global di Indonesia dalam 2 Varian, Harga Mulai Rp419 Juta