- Shuto Machino menjadi satu dalam delapan pemain J.League yang mendapat panggilan timnas Jepang.
- Jepang akan menantang Amerika Serikat (AS) dan Ekuador di Dusseldorf, Jerman dalam dua laga persahabatan di September.
- Shuto Machino akan berjuang agar terpilih dalam daftar tim utama di bawah ke Piala Dunia Qatar 2022.
SKOR.id - Sebanyak delapan pemain J.League mendapat penggilan memperkuat timnas Jepang untuk dua laga persahabatan di bulan September.
Salah satu pemain tersebut adalah Shuto Machino, bintang muda yang sedang naik daun di J.League.
Tim Samurai Biru akan menantang Amerika Serikat dan Ekuador pada 23 dan 27 September di Dusseldorf, Jerman.
Laga-laga tersebut akan menjadi persiapan terakhir sebelum pelatih Hajime Moriyasu menentukan 28 nama final untuk dibawanya ke Qatar.
"Kami telah memilih untuk memanggil 30 pemain, lebih banyak dari yang bisa kami daftarkan untuk Piala Dunia," kata Moriyasu.
"Saya percaya bahwa semakin banyak pemain yang bekerja dengan kami, semakin banyak yang dapat kami bagikan sebagai sebuah tim dan semakin dalam kami akan memasuki Piala Dunia.”
"Pemilihan tim terakhir untuk Piala Dunia akan didasarkan pada tur ini," jelasnya.
Machino yang musim ini mencetak 11 gol dan 2 assist bersama Shonan Bellmare akan sangat berharap mendapat kesempatan unjuk gigi di laga nanti.
Sejauh ini, penyerang 22 tahun itu telah mencetak tiga gol untuk Samurai yang semuanya lahir sepanjang tahun 2022.
Dia mencetak brace saat Jepang menang 6-0 atas Hong Kong di Piala Asia Timur, Juli lalu. Lalu menyumbang satu gol lagi saat timnya menang 3-0 atas Korea Selatan di ajang yang sama.
Itu mengapa Machino akan berusaha mempertahankan performanya di Dusseldorf untuk mendapatkan tiket ke Qatar.
Sebagai penyerang tengah, Machido akan bersaing dengan Ayase Ueda dan Kyogo Furuhashi untuk mengambil hati pelatih Hajime Moriyasu.
Baca Juga Berita J.League Lainnya:
Tekuk Mito Hollychok, Tokyo Verdy Akhiri Tren Negatif
Hasil J.League Cup 2022: Sanfrecce Hiroshima Menang, Cerezo Osaka vs Urawa Reds Imbang