- Leg kedua semifinal J.League Cup 2022 antara Urawa Reds vs Cerezo Osaka akan tersaji sore ini pukul 15.00 WIB.
- Jelang laga ini, pelatih Cerezo Osaka, Akio Kogiku, menyebut jika timnya mengalami kelelahan.
- Pada leg pertama Cerezo Osaka dan Urawa Reds bermain imbang 1-1.
SKOR.id - Pelatih Cerezo Osaka, Akio Kogiku, menyebut timnya dihantui masalah kelelahan jelang leg kedua semifinal J.League Cup kontra Urawa Reds.
Cerezo Osaka akan menghadapi Urawa Red Diamonds pada leg kedua semifinal J.League Cup 2022.
Rencananya, pertandingan antara Cerezo Osaka kontra Urawa Reds bakal dihelat sore ini, Minggu (25/9/2022) pukul 15.00 WIB.
Menjelang laga ini, Akio Kogiku mengaku Cerezo dihantui masalah kelelahan akibat jadwal yang padat.
Meski begitu, ia menandaskan jika timnya tetap berlatih dengan semangat untuk mencapai tujuannya.
"Saya pikir para pemain merasakan kelelahan karena jadwal pertandingan yang ketat," kata sang pelatih.
"Tetapi mereka masih enerjik dan bekerja keras untuk pertandingan besar ini. Saya pikir kami sudah menyiapkan ini dengan baik," Kogiku melanjutkan.
Kedua kesebelasan punya peluang lolos yang sama mengingat pada pertemuan pertama berakhir imbang 1-1.
Dalam duel yang berlangsung pada Rabu lalu itu Cerezo Osaka unggul lebih dulu pada menit ke-2 melalui Satoki Uejo sebelum akhirnya disamakan Urawa Reds lewat Yoshio Koizumi menit ke-53.
"Leg pertama berakhir 1-1 dan saya pikir itu bukan hasil yang buruk. Kami tahu apa yang harus dilakukan dan kami bersatu untuk mencapai tujuan," kata Kogiku lagi.
Berita J.League Lainnya:
Hasil J2 League 2022: Tundukkan Montedio Yamagata, Tokyo Verdy Teruskan Hasil Positif