- Puma merilis produk terbarunya dengan nama edisi "Spark Pack".
- Brand olahraga ini menggandeng beberapa pesepak bola Eropa pada peluncurannya kali ini.
- Pep Guardiola juga menjadi salah satu brand ambassador edisi Spark Pack.
SKOR.id - Pep Guardiola berbagi pendapatnya mengenai pemain sepak bola dan juara. Bagi Guardiola, setiap pemain memiliki kesempatan untuk menjadi seorang juara.
Namun, ada satu hal penting yang menjadi penekanan bagi pelatih Manchester City ini, menjadi "percikan".
"Segalanya dimulai dari percikan, itu adalah awal pemain bisa menjadi juara," ujar Pep Guardiola dalam rilis pers dari Puma.
"Mereka adalah pemain-pemain yang dapat mengubah pertandingan dalam sekejap. Mereka adalah para pemain yang mendefinisikan ulang sebuah pertandingan."
Baca Juga: Eksekusi Bola Mati, Catatan Guardiola untuk Manchester City
Puma Spark Pack
Puma mendesain Spark Pack untuk pemain pemain yang yang menjadi penyemangat tim, yang mengubah keadaan.
Spark Pack dibuat untuk pemain-pemain yang memperlihatkan teknik unik, atau pergerakan dinamis untuk menciptakan kreativitas di lapangan.
Nama Antoine Griezmann, Luis Suarez, Marco Reus, Sergio Aguero, dan Axel Witsel berada dalam jajaran pemain pemakai sepatu edisi ini.
Salah satunya adalah Puma Future 5.1, yang terinspirasi dari pemain-pemain yang dinamis.
Dukungan teknologi Netfit dalam punggung sepatu yang sepenuhnya dirajut, bisa meningkatkan keselarasan maupun stabilitas bagi pemain yang memakainya.
Baca Juga: Badai Cedera Chelsea, Ujian Jelang 4 Laga Besar
Kelincahan dan teknik dinamis pemain menjadi inti dari sepatu ini.
Puma Future 5.1 kini menjadi andalan Antoine Griezmann, Luis Suarez, dan Marco Reus di lapangan.
Selain itu, PUMA juga mengeluarkan Puma One 20.1, yang menitik beratkan presisi, akurasi mematikan, dan penyelesaian akhir.
Didesain ringan dengan memperhatikan keseimbangan, kecepatan, sentuhan, dan dukungan, PUMA One 20.1 menjadi andalan Sergio Aguero dan Axel Witsel saat ini.