- Taichi merupakan salah satu aliran beladiri yang berasal dari Tiongkok.
- Taichi diyakini bisa memberikan manfaat bagi kesehatan fisik dan mental.
- Berikut sejumlah manfaat taichi bagi kesehatan.
SKOR.id - Berikut ini merupakan beberapa manfaat bagi kesehatan yang bisa didapatkan dari olahraga Taichi.
Taichi merupakan salah satu aliran beladiri yang berasal dari Tiongkok sekitar abad ke-13 silam.
Taichi diyakini bisa memberikan manfaat bagi kesehatan, baik dari segi fisik ataupun dari segi mental.
Dilansir dari laman Mejorconsalud, berikut merupakan beberapa manfaat Taichi bagi kesehatan.
Taichi bisa mengurangi rasa sakit dan kelelahan, menaikkan mood dan mengurangi depresi, serta mengurangi risiko penurunan kepadatan tulang bagi wanita pascamenstruasi.
Selain itu, taichi disebut-sebut bisa menjadi sarana pengobatan kanker tradisional.
Lebih lanjut, taichi bisa membantu mencegah penyakit kronis seperti jantung dan ketidakseimbangan tekanan darah.
Taichi juga membantu mengobati masalah pernapasan seperti asma, bronkitis, serta emfisema.
Selanjutnya, Taichi juga melatih koordinasi bagian-bagian tubuh yang terlibat seperti contoh antara mata dengan tangan melalui gerakan ritmis.
Kemudian, gerakan-gerakan yang dilakukan pada olahraga Taichi juga bisa membantu membuat Anda lebih fleksibel dalam bergerak.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
EVOS Lynx Kedatangan Satu Roster Baru https://t.co/CWNcrpLnCM— SKOR.id (@skorindonesia) May 20, 2021
Berita-berita bugar menarik lainnya:
Mengenal Sepsis, Penyakit yang Diderita Wimar Witoelar sebelum Meninggal Dunia