- Sean Gelael, Robin Frinjs, dan Ferdinand Habsburg akan membalap di 1000 Miles of Sebring yang jadi balapan perdana FIA WEC 2023.
- Pembalap Team WRT 31 meyakini bahwa persaingan di semua kelas akan sangat sengit.
- Sean Gelael siap melakoni balapan sesungguhnya di FIA WEC 2023 setelah musim lalu finis kedua di kelas LMP2 bersama Team WRT 31.
SKOR.id - Team WRT 31 telah menuntaskan sesi latihan uji coba menjelang musim baru FIA World Endurance Championship (FIA WEC).
Team WRT 31 yang diperkuat Sean Gelael, Robin Frinjs, dan Ferdinand Habsburg hadir dalam sesi prologue di Sebring International Raceway, Amerika Serikat.
Dalam sesi yang bergulir 11-12 Maret 2023 itu, Team WRT 31 berhasil menembus posisi lima besar sedangkan mobil WRT nomor #41 jadi yang tercepat.
Robin Frinjs yang telah dinyatakan sembuh total dari cedera tangan saat mengikuti ajang Formula E di Meksiko pada Januari 2023 pun mengaku senang bisa kembali mengaspal.
"Tidak ada yang lebih menggembirakan selain bisa menggeber mobil lagi," kata Frinjs dalam rilis yang diterima Skor.id.
"Setelah Prologue saya meyakini mobil kami masih bisa lebih cepat lagi. Istirahat dua hari sangat menolong, dan ya... pekan ini kami balapan lagi!"
Pada sisi lain, Habsburg mulai memetakan persaingan yang terjadi di ajang FIA WEC 2023 yang akan dimulai dengan 1000 Miles of Sebring di Amerika Serikat akhir pekan ini.
Menurut pembalap asal Austria itu, persaingan FIA WEC 2023 akan berjalan lebih merata di semua kelas yang dilombakan.
"Kami pebalap LMP2 mesti sering melihat kaca spion. Kelas GT banyak tetapi di lain sisi Hypercar juga banyak," kata Habsburg menjelaskan.
"Jadi bila ingin menyusul GT, hati-hati juga bila di belakang ada mobil Hypercar yang ingin menyusul kami."
Sementara itu, Sean Gelael meyakini bahwa perlombaan bersama Robin Frinjs dan Ferdinand Habsburg akan membawa hasil positif bagi WRT.
Apalagi selama dua hari tes pramusim dia telah melakoni 121 putaran, jumlah terbanyak di antara semua pembalap WRT 31.
"Prologue selesai, saatnya fokus ke balapan sesungguhnya," kata Sean optimistis.
FIA WEC 2023 sendiri terbagi dalam tiga kelas, yakni Hypercar (11 mobil), LMP2 (12), dan GTE Am (14). Tidak ada lagi kelas GTE Pro.
Kelas Hypercar kedatangan tiga tim baru, yakni Ferrari, Cadillac, dan Porsche. Sementara pemenang musim lalu, Alpine, memilih pindah ke kelas LMP2 dengan dua mobil.
Race 1000 Miles of Sebring dengan durasi sekitar 8 jam akan disiarkan kanal youtube KUY Entertainment dan www.sean-gelael.com pada Jumat (17/3/2023) mulai pukul 23.00 WIB.
Berikut ini jadwal balapan 1000 Miles of Sebring:
Rabu, 15 Maret 2023
21.55 - 22.55 WIB: Free Practice 1
Kamis, 16 Maret 2023
03.35 - 04.35 WIB: Free Practice 2
22.55 - 23.55 WIB: Free Practice 3
Jumat, 17 Maret 2023
05.55 - 06.10 WIB: Qualifying LMP2
23.00 - 07.00 WIB: Race