- Liverpool ternyata memiliki banyak pemain muda berbakat.
- Virgil van Dijk baru-baru ini pamer salah satu di antaranya.
- Dia adalah Mateusz Musialowski yang dijuluki sebagai Lionel Messi asal Polandia.
SKOR.id - Bintang Liverpool, Virgil van Dijk, baru-baru ini pamer Lionel Messi milik The Reds kepada publik.
Van Dijk diketahui melakukan latihan bersama dengan sang pemain muda. Pemain asal Belanda tersebut pun tampak begitu terpesona dengan kualitas sang pemain muda.
Ya, Liverpool juga punya Messi-nya sendiri. Dia adalah Mateusz Musialowski yang kini masih di bawah Liverpool U-23.
Namun, Mateusz Musialowski punya peluang untuk bermain di tim utama dalam waktu dekat.
Selain karena Jurgen Klopp memang sedang membuka kesempatan pemain muda untuk unjuk gigi, Mateusz Musialowski pun punya kualitas yang lebih dari cukup sebagai pemain muda.
Memang, van Dijk tidak mengatakan secara gamblang jika ia terpesona dengan kemampuan wonderkid asal Polandia tersebut.
Meski demikian, bisa dilihat dari ekspresinya jika sang kapten Liverpool tersebut kagum dengan kemampuan Mateusz Musialowski.
Bisa jadi, pemain yang punya julukan Messi asal Polandia itu bakal dipanggil ke tim utama Liverpool dalam waktu dekat.
Sebelum Mateusz Musialowski, banyak juga pemain muda yang diminta membantu tim utama.
Salah satu yang paling sukses adalah Trent-Alexander Arnold.
Selain itu, nama-nama seperti Kaide Gordon, Tyler Morton, dan Conor Bradley semuanya telah diberikan peluang dengan tim utama.
Musialowski pertama kali muncul di radar Liverpool setelah beberapa penampilan yang benar-benar luar biasa dengan klub Polandia SMS Lodz, di mana ia mencetak 133 gol dalam 88 pertandingan.
Saat itu, klub yang bermarkas di Anfield tersebut harus bersaing dengan Arsenal untuk mendapatkan tanda tangannya.
Baca Juga Berita Liverpool Selanjutnya:
VIDEO: Liverpool Lolos ke Final Piala Liga Inggris, Jurgen Klopp Puji Fabinho
Legenda Liverpool Mengaku Disebut Keledai oleh Lionel Messi