- Timnas Argentina tak memanggil Lionel Messi pada jeda internasional dua pekan ke depan.
- Argentina menghadapi Chile dan Kolombia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.
- Albiceleste telah dipastikan lolos ke Qatar, sementara La Pulga dalam pemulihan pasca-Covid-19.
SKOR.id - Lionel Scaloni mengatakan keputusannya tidak memanggil kapten timnas Argentina, Lionel Messi, untuk lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 sudah dibahas dengan penggawa Paris Saint-Germain.
Argentina akan berhadapan Chile pada 27 Januari, dan menjamu Kolombia lima hari kemudian.
Tapi Albiceleste telah menyegel tiket lolos ke Qatar dengan menempati peringkat dua klasemen sementara zona Conmebol.
Karena itulah, Tim Tango tidak memanggil Lionel Messi untuk dua pertandingan tersebut, dan Scaloni mengungkapkan alasan lain soal absensi La Pulga.
“Jelas kami maunya memiliki Messi bersama kami,” jelas Scaloni kepada reporter.
“Saya bicara kepadanya dan ia bilang Covid-19 menjadi pukulan baginya. Ini kunci untuk dia pulih, dan karena itulah saya putuskan opsi terbaik untuk dia adalah bertahan dengan klub.
Lionel Messi diketahui dinyatakan positif Covid-19 saat pulang ke kampung halamannya di Argentina pada libur Natal dan tahun baru.
Ia pun harus menunda penerbangannya kembali ke Paris karena menjalani isolasi mandiri.
Kini PSG berterima kasih atas putusan Argentina karena Messi dapat menggunakan periode ini untuk istirahat dan memulihkan kondisinya.
Skuad Mauricio Pochettino berharap Lionel Messi bisa bugar penuh dan diturunkan pada laga krusial babak 16 besar Liga Champions lawan Real Madrid.
Baca Berita Lionel Messi Lainnya
Karim Benzema: Orang yang Kritik Lionel Messi Tak Paham Sepak Bola
6 Pemain yang Tantrum Saat Pelatih Menarik Keluar, Termasuk Lionel Messi