- AlphaTauri menargetkan diri menjadi pemimpin para tim papan tengah di F1 2021.
- Manajemen yakin Pierre Gasly dan Yuki Tsunoda akan bekerja sama dengan baik musim ini.
- AlphaTauri menyebut mobil anyarnya mirip dengan edisi musim lalu.
SKOR.id - Scuderia AlphaTauri baru saja secara resmi merilis tim yang akan diturunkan untuk kompetisi Formula 1 (F1) 2021 pada Jumat (19/2/2021).
Franz Tost selaku bos AlphaTauri memanfaatkan momen launching mobil yang diberi nama AT02 tersebut untuk menyampaikan target tim pada musim ini.
Bersama dengan Pierre Gasly dan pembalap rookie, Yuki Tsunoda, AlphTauri yakin akan menguasai papan tengah F1 2021.
"Target utama kami tahun ini adalah tetap konsisten menjadi pemimpin papan tengah dan terus melakukan peningkatan," kata Tost dilansir dari Sky Sports.
"Tahun lalu, kami bersaing (di papan tengah) melawan tim seperti McLaren, Renault, dan Racing Point."
"Untuk mewujudkannya, kami harus menghindari masalah ketahanan dan selalu membawa pulang poin di setiap seri. Ini hanya akan terjadi jika kami tidak membikin banyak masalah."
"Jadi, kami harus konsentrasi 100 persen dengan tugas, seri ke seri, serta dalam dan luar lintasan karena para kompetitor sulit untuk ditundukkan," kata Franz Tost.
Pihak AlphaTauri pun sangat yakin bahwa kedua pembalap mereka akan bekerja sama dengan baik untuk mewujudkan target tersebut,
Gasly sebagai pembalap yang lebih berpengalaman di ajang F1 bakal menyambut Tsunoda dengan tangan terbuka.
Bahkan, kampiun GP Italia 2020 itu mengatakan siap mengambil tanggung jawab sebagai pemimpin dalam tim.
Dalam kesempatan yang sama, AlphaTauri mengungkapkan fakta bahwa mereka merilis mobil yang tidak terlalu berbeda dari versi tahun lalu, AT01.
Hal tersebut adalah imbas dari pembatasan anggaran yang diterapkan oleh federasi karena pandemi Covid-19.
View this post on Instagram
Direktur teknisi AlphaTauri, Jody Eggington, mengatakan bahwa timnya hanya melakukan pembaruan pada moncong mobil dan mendesain ulang suspensi bagian depan.
Selain itu, AlphaTauri juga merevisi warna body alias livery mobil dengan perpaduan antara warna biru dan putih.
"Level kemampuan (mobil AlphaTauri) musim ini hampir sama dengan yang terlihat di pertengahan musim 2020," Eggington menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jelang gelaran Piala Super Jepang Fuji Xerox Super Cup besok, bagaimana sejarah kompetisi ini dan siapa saja yang sudah pernah jadi juara?
https://t.co/ZMamNkWCUK— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 19, 2021
Berita Formula 1 Lainnya:
Lando Norris Mengaku Lebih Gampang Kalahkan Ferrari daripada Mercedes
McLaren Resmi Perkenalkan MCL35M, Mobil Baru untuk Menghadapi F1 2021