- Ajang Singapore Open 2022 telah usai menggelar partai semifinal pada Sabtu (16/7/2022).
- Sebagai hasilnya, empat wakil Indonesia berhasil lolos ke partai puncak bahkan memastikan satu gelar dari nomor ganda putra.
- All Indonesian Final bakal tersaji antara Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ke final.
SKOR.id - Rangkaian babak semifinal Singapore Open 2022 telah rampung digelar pada Sabtu (16/7/2022).
Sebanyak empat wakil terbaik dari masing-masing nomor saling bertarung guna mengamankan dua slot partai puncak.
Dari 20 wakil yang berlaga di Singapore Indoor Stadium hari ini, enam di antaranya merupakan wakil Indonesia.
Skuad Merah Putih bahkan menyapu bersih empat slot yang tersedia di semifinal nomor ganda putra Singapore Open 2022.
Derbi pertama tersaji antara Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menghadapi Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Sedangkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardiano bersua dengan Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani.
Hasilnya, Leo/Daniel dan Fajar/Alfian berhasil memetik kemenangan dan melaju ke partai final.
Ini adalah final World Tour pertama musim ini bagi Leo/Daniel. Sedangkan bagi Fajar/Rian, kemenangan ini mengantar mereka ke final ketujuh sepanjang tahun ini.
Pada laga lainnya, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melakoni duel sengit dengan Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul.
Kedua pasangan berduel selama 1 jam 5 menit sebelum akhirnya Apriyani/Fadia memastikan kemenangan dengan skor 19-21, 21-13, 21-19.
Hasil ini membuat Apriyani/Fadia memperpanjang tren positif mereka, yang kini telah menginjak final ketiga sepanjang tahun ini.
Meski demikian, Apriyani/Fadia mesti mewaspadai ancaman cedera pada laga final esok hari.
Pasalnya, Fadia sempat mendapatkan perawatan saat interval gim ketiga setelah mengalami masalah di pergelangan kaki kirinya.
Sementara itu, hasil positif juga diraih pemain tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting.
Pemain kelahiran Cimahi tersebut berhasil mengatasi tekanan bertubi-tubi saat melawan wakil tuan rumah dan juara dunia, Loh Kean Yew.
Ginting pun sukses mencapai final World Tour pertamanya pada tahun ini. Sebelumnya, ia lebih banyak mentok di perempat final dan hanya dua kali menembus semifinal.
Babak final Singapore Open 2022 rencananya digelar pada Minggu (17/7/2022) besok mulai pukul 12.00 WIB.
Sebagai pemegang hak siar resmi, iNews masih akan menyiarkan secara langsung seluruh pertandingan final.
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di semifinal Singapore Open 2022:
Lapangan 1
- WD - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul: 19-21, 21-13, 21-19
- MD - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2): 9-21, 21-18, 22-20
- MD - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani: 21-11, 21-7
- MS - Anthony Sinisuka Ginting (4) vs Loh Kean Yew (Singapura/6): 21-17, 21-14
Berikut hasil lengkap semifinal Singapore Open 2022: klik di sini
Berita Singapore Open lainnya:
Hasil Semifinal Singapore Open 2022: Tumbangkan Juara Dunia, Anthony Ginting Lolos ke Final
Singapore Open 2022: Ganda Putra Andalan Malaysia Tersingkir Dini, Rexy Mainaky Murka
Hasil Semifinal Singapore Open 2022: Fajar/Rian Pastikan Tiket Final Ketujuh dalam Tahun Ini