SKOR.id - Ajang Pro Futsal League 2023-2024 telah resmi bergulir. Pertandingan pekan pertama dilangsungkan di GOR Tegal Selatan, Jawa Tengah.
Terdapat lima laga yang tersaji di pekan pembuka, khususnya pada Sabtu (18/11/2023).
Adalah Unggul FC melawan Sadakata United, Pendekar United menghadapi Black Steel Papua, dan Bintang Timur Surabaya kontra Kinantan FC.
Selain itu, ada juga laga Halus FC berhadapan dengan Cosmo JNE dan ditutup dengan pertandingan Kausarina Giga FC melawan Kancil WHW Pontianak.
Menariknya beberapa asing yang baru menjalani debut di kompetisi futsal kasta tertinggi Indonesia langsung unjuk kualitas.
Berikut rekap hasil pertandingan pekan pertama Pro Futsal League 2023-2024, Sabtu (18/11/2023):
Unggul FC vs Sadakata United
Unggul FC mengawali kompetisi Pro Futsal League 2023-2024 dengan sangat baik. Mereka mampu menaklukkan Sadakata United dengan skor 4-1.
Pemain asing debutan Unggul FC, Oscar Fernandez langsung unjuk gigi dengan mencetak brace (dua gol).
Melalui aksinya, bisa dikatakan kehadiran Oscar Fernandez mempertajam lini serang Unggul FC.
Sementara itu, dua gol lainnya yang bersarang ke gawang Sadakata United diciptakan Andres Teran dan Andres Dwi.
Adapun satu gol Sadakata United tercipta melalui gol bunuh diri dari kiper Unggul FC, Muhammad Albagir.
Pendekar United vs Black Steel Papua
Laga big match yang mempertemukan Pendekar United menghadapi Black Steel Papua berakhir tanpa pemenang.
Ya, laga yang berlangsung sengit itu berakhir dengan skor imbang 2-2.
Evan Soumilena memborong dua gol Black Steel. Sementara itu, Subhan Faidasa dan Imam Dwi adalah pencetak gol bagi Pendekar United.
Evan Soumilena menjadi penyelamat bagi Black Steel, sebab tim asal Papua itu dua kali tertinggal dari Pendekar United.
Hasil ini tentu kurang memuaskan bagi kedua tim lantaran keduanya menargetkan mengoleksi tiga poin untuk memuluskan jalan mereka ke depan.
Bintang Timur Surabaya vs Kinantan FC
Laga pembuka tim juara Pro Futsal League 2023-2024, Bintang Timur Surabaya berjalan sangat mulus.
Mereka menunjukkan kualitas sebagai tim juara bertahan dengan menaklukkan Kinantan FC melalui skor 4-1.
Pivot lokal Bintang Timur Surabaya, Samuel Eko tampil baik. Ia dua kali mencatatkan namanya sebagai pencetak gol di laga ini.
Selain itu, dua gol lainnya diciptakan Aditya M Rasyid dan Firman Ardiansyah. Sementara satu-satunya gol Kinantan FC diciptakan Ade Hendrawan.
Diketahui, ini menjadi debut yang sukses di Pro Futsal League 2023-2024 untuk pelatih Bintang Timur Surabaya, Diego Rios.
Halus FC vs Cosmo JNE
Derbi tim Jakarta yang tersaji di awal musim berhasil dimenangkan oleh Cosmo JNE.
Cosmo JNE mampu menaklukkan Halus FC dengan skor 6-3. Laga ini berjalan menarik, alhasil ada sembilan gol yang tercipta.
Pemain asing Cosmo JNE yang baru pertama kali tampil di Pro Futsal League, Mojtaba Hassannezhad langsung memberi pembuktian dengan menyumbangakan satu gol.
Adapun, lima gol Cosmo JNE lainnya diciptakan Reza Yamani (dua gol), Aji Satria, Reza Gunawan, dan Andri Kustiawan.
Sementara itu, tiga gol Halus FC tercipta melalui Abdul Rahman Nawawi, Adytiya, dan Hary Yunandar.
Kasuarina Giga FC vs Kancil WHW Pontianak
Awal perjalanan Pro Futsal League 2023-2024 dilalui dengan manis oleh Kancil WHW Pontianak.
Pada laga pekan pertama ini, Kancil WHW Pontianak sukses menang besar atas Kausarina Giga FC, yakni dengan skor 8-1.
Pesta gol ini diwarnai dengan hat-trick pemain asing Kancil WHW, Daniel Alves. Selain itu, gol juga dilesakkan Filippo Inzaghi (dua gol), Dias Riyansyah, Romi Humandri, dan Ardian Kaspary.
Satu gol Kausarina Giga FC tercipta melalui gol bunuh diri Filippo Inzaghi.
Kemenangan besar ini sekaligus membawa Kancil WHW menempati puncak klasemen sementara Pro Futsal League 2023-2024.