- Red Bull Racing resmi mengikat Max Verstappen dengan kontrak jangka panjang hingga akhir musim 2028.
- Pimpinan tim Red Bull Racing, Christian Horner, menyebut Max Verstappen jadi bagian penting dari proyek jangka panjang timnya.
- Kontrak Max Verstappen bersama Red Bull Racing ini jadi yang terpanjang dibanding 19 pembalap lainnya di F1 2022.
SKOR.id - Max Verstappen resmi jadi pembalap Formula 1 (F1) saat ini dengan masa depan paling "terjamin" dalam konteks durasi kontrak.
Hal itu terjadi setelah pihak Oracle Red Bull Racing secara resmi mengumumkan perpanjangan kontrak Max Verstappen pada Kamis (3/3/2022).
Verstappen, yang sudah jadi pembalap Red Bull Racing sejak seri kelima F1 2016, sejatinya masih terikat kontrak hingga akhir musim 2023.
Namun, Red Bull Racing sepertinya tak ingin kecolongan dan langsung membentengi juara dunia F1 2021 itu dengan kontrak jangka panjang.
Tak tanggung-tanggung, Red Bull Racing mengikat Max Verstappen hingga akhir musim 2028 dan menjadikannya pembalap F1 dengan durasi kontrak terpanjang pada saat ini.
Pimpinan tim Oracle Red Bull Racing, Christian Horner, menyebut langkah ini jadi salah satu bentuk upaya mewujudkan proyek jangka panjangnya.
"Fokus kami adalah mempertahankan gelar juara dunia milik Max. Namun, kesepakatan ini juga menunjukkan bahwa dia adalah bagian dari rencana jangka panjang tim," ujarnya.
"Ditambah divisi Red Bull Powertrains yang bekerja untuk musim 2026, dengan peraturan mesin baru, kami ingin memastikan diri punya pembalap terbaik di grid untuk mobil itu."
Max Verstappen pun tak kalah antusias menyambut perpanjangan kontraknya bersama tim asal Austria yang memiliki basis di Milton Keynes, Inggris tersebut.
"Saya sangat menikmati (momen) menjadi bagian dari tim Oracle Red Bull Racing. Jadi, memilih bertahan hingga musim 2028 adalah keputusan yang mudah," kata Verstappen.
"Saya mencintai tim ini dan tahun lalu sungguh terasa luar biasa. Tujuan kami sejak bekerja sama pada 2016 adalah untuk memenangi kejuaraan dan kami telah melakukannya."
"Jadi, sekarang ini tentang bagaimana cara menjaga nomor satu (tersemat) di mobil (simbol juara dunia) dalam jangka waktu yang lama," pria 24 tahun menambahkan.
Kontra Max Verstappen bersama Oracle Red Bull Racing hingga 2028 menjadi yang terlama di antara 19 pembalap lainnya di F1 2022.
Tepat di bawah Max Verstappen ada Lando Norris yang diikat kontrak oleh McLaren hingga akhir musim 2025.
Berita F1 Lainnya:
Bernie Ecclestone Bela Vladimir Putin soal Invasi Rusia ke Ukraina
Nikita Mazepin Masih Bisa Tampil di F1 dengan Status Atlet Netral