- Dua legenda bulu tangkis dunia, Lin Dan dan Lee Chong Wei, turut merayakan Tahun Baru Imlek.
- Keduanya kompak mengunggah momen kebersamaan dengan keluarga di hari istimewa tersebut.
- Lin Dan tampak membantu istrinya mencuci piring sedangkan Lee Chong Wei bermain bulu tangkis bersama keluarga kecilnya.
SKOR.id - Tanggal 1 Februari kemarin, jutaan warga dunia merayakan Tahun Baru Imlek, termasuk para insan bulu tangkis.
Seperti diketahui, cukup banyak atlet bulu tangkis yang beretnis Tionghoa, baik yang berasal dari Cina maupun negara lainnya.
Dua legenda bulu tangkis yang kini menikmati masa pensiun, Lin Dan dan Lee Chong Wei, turut merayakan Tahun Baru Imlek.
Sama seperti tradisi pada umumnya, mereka pun merayakan Tahun Baru Imlek bersama keluarga dan orang tersayang.
Lin Dan mengunggah sebuah video pada hari keempat Tahun Baru Imlek. Dalam video tersebut, tampak bahwa sang istri yang juga mantan pemain bulu tangkis, Xie Xingfang, merekam Lin Dan sedang mencuci piring.
Tak mau kalah, Lee Chong Wei juga mengunggah foto saat berkegiatan bersama keluarga kecilnya pada hari keenam Tahun Baru Imlek.
Lee Chong Wei, bersama sang istri, Wong Mew Choo, tampak bermain bulu tangkis bersama kedua anak kecil mereka.
Seperti diketahui, bersama pemain Indonesia, Taufik Hidayat, dan pemain Denmark, Peter Gade, Lee Chong Wei dan Lin Dan dijuluki Fantastic Four.
Keempatnya merajai sektor tunggal putra dunia pada dekade 2000-an dengan torehan sederet gelar bergengsi.
Dari keempat pemain tersebut, bisa dibilang Lin Dan merupakan pemain paling superior. Ia unggul dari rekor pertemuan dengan Lee Chong Wei, Peter Gade, maupun Taufik Hidayat.
Pemain berjuluk Super Dan tersebut juga unggul dari segi prestasi dengan menyabet dua gelar olimpiade dan lima gelar juara dunia.
Setelah malang-melintang selama dua dekade di jagad bulu tangkis, Lin Dan akhirnya memutuskan pensiun pada 4 Juli 2020, menyusul Lee Chong Wei telah gantung raket sejak 13 Juni 2019.
Berita bulu tangkis lainnya:
BATC 2022: Wajib Karantina, Skuad Bulu Tangkis Indonesia Latihan di Kamar
Hasil Drawing BATC 2022: Timnas Indonesia Masuk Grup Alot
Alex Tirta Berharap Para Pebulu Tangkis Muda Buktikan Diri di Kualifikasi Thomas-Uber Cup