- Seri pertama Proliga 2020 bakal memasuki seri ketiga yang akan digelar di Palembang akhir pekan ini, 7-9 Februari 2020.
- Jakarta Pertamina Energi berpeluang untuk mengawinkan status juara putaran pertama Proliga 2020.
- Tim putri JPE membutuhkan tambahan satu angka, sedangkan tim putra JPE masih perlu tambahan lima poin untuk mengamankan gelar.
SKOR.id - Pada akhir pekan ini, laga lanjutan Proliga 2020 bakal digelar di Palembang. Ini menjadi seri penutup dari putaran pertama liga voli tertinggi di Indonesia tersebut.
Seri ketiga Proliga 2020 itu dijadwalkan berlangsung di GOR PSCC, Palembang, Sumatra Selatan, pada 7-9 Februari 2020.
Tim putra Palembang Bank Sumsel Babel menjadi tuan rumah dari rangkaian pertandingan voli Proliga 2020 yang digelar akhir pekan nanti.
Seri ini juga menentukan tim mana yang bakal menyandang predikat juara putaran pertama Proliga 2020.
Baca Juga: Proliga 2020: Tuan Rumah Seri III, PBS Targetkan Poin Penuh
Pada sektor putri, gelar juara putaran pertama Proliga 2020 kemungkinan besar bakal disabet oleh Jakarta Pertamina Energi (JPE).
Jakarta Pertamina Energi yang selalu menang dalam tiga laga sebelumnya, kini hanya butuh tambahan satu poin untuk mengunci posisi klasemen teratas.
Saat ini, Jakarta Pertamina Energi telah mengumpulkan sembilan poin, atau unggul tiga angka dari Jakarta PGN Popsivo Polwan yang duduk di peringkat kedua.
Jakarta Pertamina Energi bisa tetap menjadi juara putaran pertama apabila kalah 2-3 dalam laga terakhir mereka di putaran pertama.
Penentuan nasib Wilda Siti Nurfadhilah dan kawan-kawan bakal terjadi pada Sabtu (8/2/2020) saat menghadapi Jakarta BNI 46.
JPE berpeluang mengawinkan gelar juara putaran pertama andai tim putra mereka juga bisa finis di posisi teratas.
Saat ini, tim putra JPE masih menduduki posisi pertama dengan koleksi delapan poin.
Berbeda dengan tim putri, Agung Seganti dan kolega membutuhkan minimal tambahan lima poin dari dua laga tersisa untuk menjadi juara putaran pertama Proliga 2020.
Baca Juga: Proliga 2020: JPE Tuntaskan Misi, Pascal Wilmar Tetap Lakukan Evaluasi
Berikut jadwal pertandingan Proliga 2020 seri Palembang:
Jumat, 7 Februari 2020
- Putri - Gresik Petrokimia Puslatda Koni Jatim vs Bandung bjb Tandamata: 16.00 WIB
- Putra - Lamongan Sadang MHS vs Palembang Bank Sumsel Babel: 18.00 WIB
Sabtu, 8 Februari 2020
- Putra - Jakarta Pertamina Energi vs Surabaya Bhayangkara Samator: 16.00 WIB
- Putri - Jakarta BNI 46 vs Jakarta Pertamina Energi: 18.00 WIB
- Putra - Jakarta Garuda vs Jakarta BNI 46: 20.00 WIB
Minggu, 9 Februari 2020
- Putri - Bandung bjb Tandamata vs Jakarta PGN Popsivo Polwan: 14.00 WIB
- Putra - Lamongan Sadang MHS vs Jakarta Pertamina Energi: 16.00 WIB
- Putri - Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim vs Jakarta BNI 46: 18.00 WIB
- Putra - Jakarta BNI 46 vs Palembang Bank Sumsel Babel: 20.00 WIB