SKOR.id - Berikut ini prediksi dan link live streaming AS Roma vs AC Milan di Liga Europa 2023-2024. Ini laga kedua perempat final yang mempertemukan dua tim besar asal Italia.
Laga AS Roma vs AC Milan di Liga Europa 2023-2024 akan digelar pada malam ini atau Jumat (19/4/2024) pukul 02.00 WIB.
Live streaming AS Roma vs AC Milan di Liga Europa 2023-2024 dapat disaksikan di Vidio.com. Link live streaming AS Roma vs AC Milan ada di akhir tulisan ini.
AS Roma memiliki modal kemenangan di pertemuan pertama, setelah Gianluca Mancini mencetak gol dalam kemenangan 1-0 atas AC Milan.
Dengan demikian, I Giallorossi asuhan Daniele De Rossi sejatinya hanya perlu menghindari kekalahan di pertemuan kedua malam ini untuk meastikan tiket semifinal Liga Europa 2023-2024.
Di sisi lain, tentu saja bagi AC Milan tantangannya lebih berat. Tim asuhan Stefano Pioli harus meraih kemenangan dengan keunggulan selisih 2 gol.
Tantangan juga lebih berat bagi I Rossoneri karena mereka harus tampil di kandang AS Roma. I Giallorsis punya rapor yang sangat bagus di kandang, di Stadion Olimpico.
AS Roma tidak pernah kalah dalam 19 pertandingan kandang terakhir di babak knockout kompetisi antarklub Eropa. Dari jumlah itu, I Lupi meraih 17 kemenangan dengan dua laga lainnya berakhir imbang.
Rekor mengesankan itulah yang akan dihadapi AC Milan dalam pertandingan nanti. Ironisnya, performa AC Milan belakangan ini justru tengah menurun.
Setelah kalah dari AS Roma, Rossoneri hanya imbang 3-3 menghadapi Sassuolo dalam lanjutan Liga Italia 2023-2024.
Terkait laga ini, pelatih AC Milan, Stefano Pioli menyatakan bahwa timnya memang akan datang ke Stadion Olimpico dengan membawa performa yang kurang bagus.
"Untuk lolos ke semifinal, kami harus menang, ini pertandingan penting dan kami akan tampil fokus sepanjang laga berjalan," kata Stefano Pioli.
Kondisi Terkini Kedua Tim
AS Roma: Sardar Azmoun tidak dapat tampil dalam pertandingan malam ini karena masih cedera.
Sedangkan Evan Ndicka yang sempat kolaps saat lawan Udinese juga dipastikan tidak tampil meski telah pulih kondisinya.
AC Milan: Tommaso Pobega dan Pierre Kalulu tidak dapat tampil di pertandingan ini karena masih cedera.
Stefano Pioli akan kembali menurunkan trio Rafael Leao, Loftus-Cheek, dan Christian Pulisic sebagai gelandang di belakang Olivier Giroud di lini depan.
Perkiraan Susunan Pemain
AS Roma (4-2-3-1): Mile Svilar; Zeki Çelik, Gianluca Mancini, Chris Smalling, Leonardo Spinazzola; Leandro Paredes, Bryan Cristante; Lorenzo Pellegrini, Stephan El Shaarawy, Paulo Dybala; Romelu Lukaku
Pelatih: Daniele De Rossi
AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Davide Calabria, Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Théo Hernandez; Ismaël Bennacer, Tijjani Reijnders; Ruben Loftus-Cheek, Christian Pulisic, Rafael Leão; Olivier Giroud
Pelatih: Stefano Pioli
Head to Head
198 Laga
52 AS Roma menang
84 AC Milan menang
62 Imbang
Lima Pertemuan Terakhir
12/04/2024 AC Milan 0-1 AS Roma - Liga Europa
15/01/2024 AC Milan 3-1 AS Roma - Liga Italia
02/09/2023 AS Roma 1-2 AC Milan - Liga Italia
29/04/2023 AS Roma 1-1 AC Milan - Liga Italia
09/01/2023 AC Milan 2-2 AS Roma - Liga Italia
Prediksi Skor.id:
Berikut ini link live streaming AS Roma vs AC Milan di Liga Europa 2023-2024: