SKOR.id – Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara (Sumut) 2024, di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin (9/9/2024) malam.
Dalam upacara pembukaan PON tersebut, Presiden Jokowi juga memberikan pesan kepada para atlet akan pentingnya sportivitas dan fairplay dalam setiap pertandingan.
Menurutnya, itu landasan penting sehingga PON bisa menjadi ajang untuk melahirkan atlet-atlet terbaik bangsa, pemecah rekor dunia, serta calon peraih medali di SEA Games, Asian Games, hingga Olimpiade.
“Saya titip betul pegang sportivitas dan fairplay. Mari kita semua merayakan Pekan Olahraga Nasional ini dengan semangat kebersamaan, dengan semangat sportivitas, dan kegembiraan untuk mengukur prestasi yang membanggakan negeri,” kata Jokowi.
Presiden Joko Widodo juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah dan seluruh masyarakat Aceh yang menjadi tuan rumah pembukaan PON Aceh-Sumut 2024.
Upacara pembukaan (opening ceremony) PON kali ini sekaligus bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional (Haornas). Selain Presiden Jokowi, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan juga Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Marciano Norman juga hadir di Stadion Harapan Bangsa.
Dalam sambutannya, Menpora Dito berharap PON Aceh-Sumut 2024 bisa menjadi alat pemersatu bangsa dan sarana peningkatan prestasi olahraga nasional.
“Tujuan besar dari hal tersebut untuk mewujudkan Indonesia yang sehat dan berprestasi hingga ke level dunia. Hal ini tidak terlepas dari keinginan Bapak Presiden yang selalu ingin mendukung perkembangan prestasi olahraga Indonesia,” tutur Menpora.
“Berbeda dari PON-PON sebelumnya, untuk pertama kalinya POIN XXI diadakan di dua provinsi, yaitu Aceh dan Sumatera Utara,” Dito Ariotedjo menambahkan.
Peraih medali emas panjat tebing nomor speed Olimpiade Paris 2024 Veddriq Leonardo dapat kehormatan menjadi wakil dari para kontestan untuk membacakan janji atlet.
Rangkaian acara opening ceremony berlangsung mulai pukul 20.00 WIB, ditandai dengan penampilan tari-tarian lokal yang mengangkat kearifan lokal sekaligus menggambarkan kekayaan budaya Aceh. Ada pula pembacaan ayat Al-quran dan kembang api.
Defile atlet yang menjadi ciri khas dalam upacara pembukaan ajang olahraga multicabang juga dihadirkan. Hiburan lain adalah penampilan musisi, termasuk Tiara Andini yang menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Salah satu yang ditampilkan dalam pembukaan PON 2024 yakni petunjukan tarian kolosal yang melibatkan 873 penari dan terbagi ke dalam empat segmen visualisasi: Maha Raya Tradisi Sejarah, Maha Karya Pesona Budaya, Maha Daya Alam Semesta, dan Maha Jaya Semangat Malahayati.