- Timnas putri Vietnam mengumumkan 14 pemain mereka siap menuju India untuk tampil di Piala Asia Wanita 2022 setelah aman dari Covid-19.
- Saat ini, baru ada empat pemain timnas putri Vietnam yang sudah berada di India tempat terlaksananya Piala Asia Wanita 2022.
- Spanyol merupakan tempat pemusatan latihan timnas putri Vietnam menuju Piala Asia Wanita 2022.
SKOR.id - Informasi tentang timnas putri Vietnam terbaru mengumumkan kabar baik "terkait" Covid-19 yang menghantui mereka menuju Piala Asia Wanita 2022 di India.
Kabar baik datang pada Selasa (18/1/2021) siang waktu Spanyol, negara yang menjadi tempat persiapan timnas putri Vietnam.
Timnas putri Vietnam pertama kali menerima hasil tes PCR dari 18 orang yang terdiri dari 14 pemain, tiga asisten pelatih, dan satu ofisial.
Tes PCR itu dilakukan pada sore hari, Senin (17/1/2022), dengan hasil negatif. Untuk itu, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) langsung bergerak cepat.
Mereka mencari cara cepat untuk membawa anggota tim itu ke India pada Rabu (19/1/2022) pagi waktu Spanyol.
Atas dasar ini, VFF sedang mempercepat prosedur yang diperlukan untuk membawa 18 orang itu ke India sebelum tanggal kompetisi resmi Piala Asia Wanita 2022 mulai.
Pemimpin delegasi timnas putri Vuetnam, Truong Hai Tung mengatakan, bahwa enam anggota yang tersisa akan menjalani pemeriksaan medis berikutnya pada 20 Januari 2022 di Spanyol.
Truong Hai Tung juga menugaskan satu dokter untuk tetap memantau kesehatan keenam anggota ini hingga hasil tes berikutnya tersedia.
Dengan demikian, 18 anggota timnas putri Vietnam akan terus diberangkatkan ke India besok dan bakal sampai Pune pada Kamis (20/1/2022) pagi.
Pada tengah pekan ini, Tuan Mai Anh Hoang, satu perwira yang dikirim oleh VFF ke India untuk mendukung kinerja timnas putri Vietnam di Piala Asia Wanita 2022.
Saat ini, ada empat pemain timnas putri Vietnam sudah di Pune, India, dan mereka menjalani sesi latihan kedua.
Untuk grup pertama dari timnas putri Vietnam yang datang ke India ada empat pemain dan sudah di negara itu selama tiga hari.
Pada fase penyisihan Piala Asia Wanita 2022, Vietnam gabung Grup C bersaing dengan juara bertahan Jepang, Korea Selatan, serta Myanmar.
Efek gangguan Covid-19, timnas putri Vietnam bakal minim adaptasi di India. Padahal, mereka bakal jumpa Korea Selatan dalam laga pertama Piala Asia Wanita 2022, Jumat (21/1/2022) malam WIB.
Berita Piala Asia Wanita 2022 Lainnya:
Jelang Piala Asia Wanita 2022, Kapten Timnas Putri Indonesia Punya Persiapan Khusus
Profil 3 Stadion Arena Laga Timnas Putri Indonesia di Piala Asia Wanita 2022
Piala Asia Wanita 2022: 10 Pemain Liga Inggris yang Akan Dihadapi Timnas Putri Indonesia