- Nguyen Quang Hai menjadi salah satu kandidat pengganti Chanathip Songkrasin di Consadole Sapporo.
- Saat ini, Nguyen Quang Hai berkostum Hanoi FC.
- Nguyen Quang Hai kabarnya memilih bertahan daripada pindah ke J.League.
SKOR.id - Pemain timnas Vietnam, Nguyen Quang Hai, dikabarkan menolak tawaran untuk menjadi suksesor Chanathip Songkrasin di Hokkaido Consadole Sapporo.
Nama Nguyen Quang Hai memang terus dikaitkan dengan klub-klub di luar Vietnam.
Hal itu dikarenakan memang kualitas Quang Hai memang sudah layak untuk bermain di luar Vietnam.
Pemain berusia 24 tahun itu memang menjadi salah satu nyawa timnas Vietnam sejak ditangani oleh Park Hang-seo.
Kepiawaiannya di lini tengah maupun depan, membuat timnas Vietnam ditakuti di level Asia Tenggara.
Adapun saat ini Nguyen Quang Hai memperkuat klub lokal Vietnam, Hanoi FC.
Kabar terbaru mengatakan bahwa Quang Hai menjadi salah satu kandidat pengganti Chanathip Songkrasin di klub J. League, Hokkaido Consadole Sapporo.
Seperti diketahui, Chanathip Songkrasin telah pergi dari Consadole Sapporo dan bergabung ke Kawasaki Frontale.
Karakter yang dimiliki oleh Quang Hai dinilai nyaris sama dengan Chanathip.
Selain itu, Consadole Sapporo juga memang sedang mencari pemain Asia Tenggara untuk melebarkan pasar mereka.
Namun demikian, upaya Consadole Sapporo untuk memboyong Quang Hai tidak akan semudah itu.
Pasalnya, pemain kelahiran Hanoi itu memilih untuk bertahan di kampung halamannya.
Padahal kontrak Quang Hai akan segera habis pada April mendatang, akan tetapi sang pemain kabarnya akan menambah masa baktinya di Hanoi FC.
Kabarnya, Quang Hai akan menandatangani kontrak baru berdurasi tiga tahun di Hanoi.
Presiden Hanoi FC juga telah menegaskan bahwa negosiasi perpanjangan kontrak Quang Hai berjalan dengan lancar.
Saat ini, menurutnya hanya tinggal menyelesaikan detail-detail kontraknya.
Berita Sepak Bola Vietnam lainnya:
Timnas Vietnam Targetkan Lolos ke Piala Dunia 2026
Liga Vietnam Bakal Bergulir Musim Baru Pascadiganggu Varian Delta
Pascagagal di Piala AFF 2020, Ini Keputusan Penting Terbaru dari Timnas Vietnam