SKOR.id - Persiapan Timnas Thailand menuju Piala Asia 2023 terganggu oleh probem fisik yang dialami dua pilar mereka.
Duo yang dimaksud adalah Theerathon Bunmathan dan Supachai Chaided dari Buriram United.
Diketahui, Theerathon dan Supachai tumbang saat Buriram United menang 1-0 atas Bangkok United dalam laga tunda pekan keenam Thai League 1, Sabtu (6/1/2024).
Theerathon Bunmathan dikabarkan menderita keracunan makanan (food poisoning) sebelum laga, jadi hanya duduk di bangku cadangan.
Kapten Timnas Thailand itu baru masuk sebagai pengganti pada menit ke-79, dan terlihat tak nyaman sampai wasit meniup peluit panjang.
Puncaknya, setelah pertandingan, Theerathon tertangkap kamera berlari ke pinggir lapangan dan muntah-muntah.
Adapun rekannya, Supachai Chaided, menderita luka serius di bagian pelipis setelah terkena tendangan pemain Bangkok United, Wisarut Imura, di menit ke-58.
Akibat insiden tersebut, Supachai mesti mendapatkan 19 jahitan dari tim medis sebelum diperbolehkan melanjutkan pertandingan. Dia ditarik keluar pada menit ke-88.
Meskipun ini terbilang cedera ringan, namun tetap membuat pelatih Timnas Thailand, Masatada Ishii, berkeringat dingin. Apalagi malam itu dia nonton langsung di Stadion Thammasat.
Betapa tidak, pasukan Gajah Perang sudah kehilangan beberapa pilar penting macam Chanathip Songkrasin dan Teerasil Dangda jelang Piala Asia 2023, tentu tak mau kesialan mereka bertambah.
Apalagi turnamen di Qatar akan segera dimulai pada 12 Januari, yang artinya lima hari dari sekarang. Tak banyak waktu menemukan pengganti jika ada yang tumbang.
Untungnya, problem yang dialami Theerathon Bunmathan dan Supchai Chaided tidak terlalu parah, sehingga mereka tetap dibawa dalam skuad Timnas Thailand ke Piala Asia 2023.
Rencananya, Masatada Ishii dan para pemain Thailand akan berangkat ke Qatar pada Kamis (11/1/2024). Memang sangat terlambat jika dibandingkan negara-negara lain yang sudah sampai.
Mereka takkan melakoni uji coba lagi setelah dihajar 0-5 oleh Jepang pada pergantian tahun, jadi akan langsung menghadapi laga pembuka melawan Kirgiztan, 16 Januari mendatang.
Timnas Thailand diketahui tergabung di Grup F Piala Asia 2023 bersama Arab Saudi, Kirgiztan, dan Oman.
Harapannya, Theerathon Bunmathan dan Supchai Chaided sudah kembali bugar seratus persen untuk bermain di fase grup.