- Persis Solo dipastikan tak lagi dapat lengser dari singgasana puncak klasemen Indonesian Football e-League (IFeL) Liga 2 2021.
- Hal tersebut dikonfirmasi dari unggahan IFeL di akun media sosial resminya pada Jumat (16/7/2021) malam.
- Meski masih menyisakan satu laga terakhir, Persis tak lagi dapat dikejar setelah memuncaki tabel klasemen dengan koleksi 54 poin.
SKOR.id - Persis Solo dipastikan tak tergeser dari puncak klasemen IFeL Liga 2 2021.
Gelaran Indonesian Football e-League (IFeL) Liga 2 2021 baru akan melakoni laga terakhirnya pada Minggu (17/7/2021).
Meski begitu tak ada lagi yang bisa dilakukan kontestan lain untuk menggeser Persis Solo dari puncak klasemen.
Kepastian tersebut diketahui lewat unggahan IFeL di akun media sosialnya pada Jumat (16/7/2021) malam.
Dalam unggahan tersebut Persis Solo dipastikan mengunci gelar juara fase liga setelah mengoleksi 54 poin dari 24 pertandingan.
Poin tersebut terkumpul berkat performa apik sang pilot, Puspamba "Baim" Ibrahim.
Baim berhasil mengungguli kontestan lainnya setelah mengantongi 17 kemenangan, tiga kali imbang, dan hanya empat kekalahan.
Jumlah gol yang ditorehkan Baim juga tak main-main, pasalnya sejauh ini ia mampu menggetarkan gawang lawan sebanyak 87 kali.
View this post on Instagram
Namun ada sejumlah catatan yang perlu dibenahi Baim, terutama soal rapatnya barisan pertahanan.
Sebab ia harus rela gawangnya dijebol 44 kali selama 24 pertandingan yang sudah dilalui.
Akan tetapi Persis masih menjadi tim teratas soal selisih gol yang mencapai 43 gol, jauh di atas pesaing terdekatnya, Kalteng Putra dengan 17 gol.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Fakta-fakta Menarik Menjelang Grand Final PMNC 2021 https://t.co/fGE3pSOkR3— SKOR.id (@skorindonesia) July 17, 2021
Berita IFeL Liga 2 2021 lainnya:
Pemain PSG Pati Raih Gelar Player of The Week IFeL Liga 2 Pekan Keenam
Hasil IFeL Liga 2 2021 Hari Kedua Pekan Keenam: PSIM Mulai Bangkit