- Ado Onaiwu resmi hijrah ke Toulouse di Liga Prancis.
- Yokohama F. Marinos mengumumkan hal tersebut kemarin.
- Ado Onaiwu mencetak 12 gol di Meiji Yasuda J1 League musim ini.
SKOR.id - Penyerang Yokohama F. Marinos, Ado Onaiwu, resmi hijrah ke klub Liga Prancis, Toulouse FC.
Kabar tersebut diumumkan Marinos lewat laman resmi mereka pada Selasa (20/7/2021).
Toulouse FC saat ini bermain di Ligue 2 alias kasta kedua, musim lalu mereka finis di posisi ketiga klasemen.
Musim ini mereka mengincar tiket promosi dengan Onaiwu akan jadi amunisi terbaru mereka.
Pemain timnas Jepang berdarah Nigeria itu saat ini sedang panas-panasnya di Liga Jepang bersama Marinos.
Ia jadi top skor klub dan sudah mencetak 12 gol, tertinggal tiga gol saja dari top skor sementara, Kyogo Furuhashi.
Selain itu, ia baru saja mencetak hat-trick untuk timnas Jepang dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kontra Kirgistan, pertengahan Juni lalu.
Setelah debut lawan Serbia dalam laga persahabatan, empat hari berselang ia mencetak tiga gol kala melawan Kirgistan tersebut dalam laga keduanya bersama Samurai Biru.
Ado Onaiwu memulai kariernya di JEF United Chiba pada 2014.
Kemudian sempat membela Urawa Red Diamonds, Renofa Yamaguchi, hingga Oita Trinita sebelum bergabung dengan Marinos pada 2020.
Berusia 25 tahun, Onaiwu sepertinya masih punya banyak waktu untuk bisa sukses berkarier di Eropa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Para pemuncak sementara top skor @J_League_En hijrah bersamaan, Kyogo Furuhashi ke Celtic FC dan Anderson Lopes ke Wuhan FC
Kini, Ado Onaiwu kabarnya segera bergabung dengan Toulouse di Liga Prancis, apakah ia yang akan hijrah selanjutnya?
Selengkapnya: https://t.co/RBsYsOqRVh pic.twitter.com/5q6gQEiTm2— SKOR.id (@skorindonesia) July 20, 2021
Berita J.League Lainnya:
Kata-Kata Perpisahan Top Skor J1 League Setelah Resmi Hijrah ke Celtic FC
Rapor Pemain J.League saat Timnas U-24 Jepang Tahan Spanyol, Laga Terakhir Jelang Olimpiade