- Indonesia memastikan satu tempat di Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022.
- Hal itu didapat setelah Indonesia meraih kemenangan pada dua laga kualifikasi.
- Menpora memastikan pihaknya akan mendukung timnas sepak bola amputasi.
SKOR.id - Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali memastikan pihaknya akan memberikan dukungan kepada timnas sepak bola amputasi Indonesia yang berhasil melaju ke Piala Dunia.
Torehan itu dicapai setelah menjalani kualifikasi sejak Sabtu (12/3/2022) kemarin.
Dalam kualifikasi itu, Indonesia tergabung bersama Bangladesh, Malaysia, dan Nepal sebagai tim tamu.
Sesuai dengan regulasi, hanya ada 4 tim yang memenuhi regulasi untuk memperebutkan dua tiket Piala Dunia Sepak Bola Amputasi.
Hasilnya, Indonesia berhasil meraih kemenangan dalam dua pertandingan.
View this post on Instagram
Pertandingan pertama, Indonesia berhadapan dengan Bangladesh. Hasilnya, Indonesia berhasil menang besar dengan skor 8-0.
Kemudian pada laga melawan Malaysia, Indonesia berhasil menang dengan skor tiga gol tanpa balas.
Kemenangan melawan Malaysia itu memastikan Indonesia lolos ke Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022.
Terkait kesuksesan tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, memastikan bahwa pemerintah akan memberikan dukungan terhadap timnas sepak bola amputasi Indonesia.
"Jadi di atas kan dia belum tergabung di FIFA, PSSI, yang amputee itu, tetapi tetap pemerintah memberikan perhatian," kata Menpora Zainudin Amali.
Adapun kompetisi Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022 rencananya akan digelar pada Oktober 2022 mendatang.
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Shin Tae-yong Jelaskan Agenda Timnas Indonesia Selanjutnya Usai Batal Gelar FIFA Matchday
Timnas Indonesia Dipastikan Tidak Jalani FIFA Matchday Bulan Maret
Sandy Walsh Tolak Irlandia demi Bela Timnas Indonesia