- Fonsi Nieto optimistis dengan duet Johann Zarco dan Jorge Martin pada MotoGP 2021.
- Johann Zarco dianggap memiliki kemampuan untuk menaklukkan motor Desmosedici Ducati.
- Jiwa muda Jorge Martin dikhawatirkan jadi boomerang untuk rookie MotoGP 2021 tersebut.
SKOR.id - Fonsi Nieto, pelatih balap Pramac Racing, optimistis dengan duet Johann Zarco dan Jorge Martin pada MotoGP 2021.
Dengan pengalaman yang dimiliki Johann Zarco, keponakan legenda MotoGP Angel Nieto itu yakin motor Ducati akan bisa ditaklukkan.
Mengesampingkan beberapa kecelakaan fatal yang melibatkan Johann Zarco, musim lalu, Fonsi Nieto optimistis dengan kemampuannya.
"Kami memiliki ekspektasi tinggi untuk musim ini karena keberadaan Zarco (di Pramac Racing)," katanya dalam wawancara dengan as.com.
"(Zarco) pembalap yang teratur dan saya yakin, dengan motor kami, dia akan memberikan hasil (lomba) yang sangat baik."
"Saya meyakini dia punya senjata berduri yang belum bisa dikeluarkan tim. Dia lapar (kemenangan) dan membuktikannya dengan brutal. Itu hal positif."
Nieto menambahkan, Zarco memiliki hasrat yang besar untuk jadi yang tercepat karena pengalamannya selama di dunia balap.
Berbeda dengan Zarco, dirinya justru mencemaskan rookie Pramac Racing, Jorge Martin, yang bakal jadi tandemnya.
Rider debutan dari Moto2 itu memiliki ambisi sama dengan Zarco dan brutal di lintasan. Tapi, pengalaman minim membuat Nieto khawatir.
"Saya lihat Jorge memiliki hasrat (menang) yang berlebihan dan Anda (tim) harus menghentikan itu," kata Nieto.
"Memang, hal itu normal bagi rider muda yang ingin mengambil alih dunia. Oleh karena itu, Anda harus mampu menenangkannya."
Nieto menegaskan, tidak selamanya hasrat menang akan membawa hasil positif bagi pembalap karena diperlukan ketenangan.
Persaingan di lintasan tak bisa hanya dilawan dengan kecepatan. "Dia punya talenta untuk mewujudkan (mimpinya)."
"Pembalap dengan karakter tersebut bisa berhasil di MotoGP. Hanya, perlu lebih sabar dan terus menenangkannya," kata Nieto.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Tim Meiji Yasuda J1 League 2021 dari Luar Pulau Honshu https://t.co/xzfzsXAC3O— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 23, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
Perbedaan Motor Ducati Sekarang dengan Era Valentino Rossi
Bagi Rookie MotoGP Ini, Valentino Rossi Lebih Pantas Jadi Ayah