- Pelari Daniel do Nascimento pingsan di tengah lomba New York City Marathon 2022.
- Pelari Brasil itu gagal podium karena peristiwa tersebut.
- Daniel do Nascimento mengumumkam kondisi fisiknya telah pulih sepenuhnya.
SKOR.id - Perlombaan New York City Marathon 2022 memakan korban dengan seorang pelari Brasil bernama Daniel do Nascimento pingsan di tengah lomba.
Dilansir dari New York Post, do Nascimento pingsan ketika perlombaan tinggal menyisakan enam mil atau setara 9,6 km menuju garis finis.
Do Nascimento saat itu berada dalam kondisi berada di barisan depan lomba dan harus mendapat perawatan medis saat itu juga.
Dikabarkan bahwa temperatur saat lomba adalah 22 derajat Celcius dengan kelembabab mencapai 67 persen.
NYC men’s marathon leader Daniel Do Nascimento collapses at Mile 21 pic.twitter.com/r1Z3jFWaVZ— Darren Rovell (@darrenrovell) November 6, 2022
Melansir dari Sport Bible, para ahli menduga bahwa do Nascimento pingsan karena terlalu memforsir tenaga di awal lomba.
Sehingga sang atlet kehabisan tenaga di tengah lomba yang berlangsung di tengah cuaca yang cukup kering.
Akibat kejadian tersebut do Nascimento gagal menyelesaikan lomba dan meraih podium seperti yang diharapkan.
Kampiun New York City Marathon 2022 untuk kategori putra sukses direbut oleh Evans Chebet dari Kenya dengan waktu dua jam delapan menit 41 detik.
Melalui Instagram, do Nascimento mengabarkam bahwa kondisinya saat ini telah stabil dan siap untuk menyambut lomba selanjutnya.
View this post on Instagram
"Pertama-tama, saya ingin memberi tahu semua orang yang telah mendukung saya selama ini bahwa saya baik-baik saja," tutur do Nascimento menjelaskan.
"Saya telah mendapat perawatan medis perlombaan dam Anda bisa lihat bahwa saya telah pulih."
"Sayang sekali bahwa rencana kami tidak berjalan sesuai harapan. Setelah persiapan keras selama lima bulan untuk tampil di New York dan memimpin di paruh awal, saya akhirnya gagal menyelesaikan bagian akhir."
"Ini pengalaman sebagai pembelajaran. Saya bertekad untuk terus bekerja lebih keras lagi untuk mewakili Brasil dan melakukan yanh terbaik. Terima kasih atas dukungannya."
Baca Juga Berita Lari Lainnya:
Kasus Baru Covid-19 Meningkat, Beijing Marathon 2022 Berlakukan Prokes Ketat
Mo Farah Kecewa Mundur dari London Maraton