- Isu Greysia Polii bakal segera pensiun dalam waktu dekat kian menguat.
- Terbaru, Greysia Polii dijadwalkan menjalani sesi konferensi pers khusus pada Jumat (3/6/2022) siang.
- Greysia Polii memang sudah lama mengindikasikan bakal gantung raket meski terus bertahan hingga tahun ini.
SKOR.id - Greysia Polii tampaknya bakal benar-benar pensiun sebagai pemain bulu tangkis dalam waktu dekat.
Sebelumnya, Greysia Polii sudah beberapa kali dikabarkan segera gantung raket. Terakhir, kabar itu kembali berembus pada pertengahan 2021.
Seusai memenangi medali emas Olimpiade Tokyo 2020 bersama Apriyani Rahayu, banyak pihak berspekulasi masa pensiun Greysia Polii bakal segera tiba.
Apalagi medali emas Olimpiade seolah melengkapi karier Greysia. Namun, perempuan 34 tahun itu bertekad menuntaskan tanggung jawabnya hingga akhir 2021.
Memasuki 2022, isu pensiun Greysia Polii makin kuat menyusul keputusan pelatih ganda putri Indonesia yang mulai memasangkan Apriyani Rahayu dengan pemain lain.
Duo Greysia/Apriyani pun tercatat hanya sekali mengikuti turnamen sepanjang musim 2022, tepatnya pada All England 2022 pada Maret lalu.
Lama tak terlihat di lapangan pertandingan, Greysia Polii memberi "kode keras" soal keputusan pensiunnya melalui unggahan di Instagram pada 26 Mei 2022.
Ia mengungkap rasa terima kasih dan menekankan kata "cukup" pada kolom caption gambar bertuliskan "breaking news:Greysia Polii menolak undangan BWC 2022".
View this post on Instagram
"Siapa pun yang membuat berita ini saya ingin mengucapkan terima kasih. Sebagai seseorang yang telah menjalani 30 tahun sebagai seorang atlet, tidak ada perkataan lain yang mewakili selain cukup," tulisnya.
"Mempunyai perasasaan cukup itu tidak datang begitu saja tetap perasaan dan perkataan yang dibangun setiap hari selama bertahun-tahun."
Terbaru, Kamis (2/6/2022), tim Humas Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) mengirim sebuah pesan kepada awak media.
Pesan itu berisi undangan acara "Greysia Polii Testimonial Day" yang bakal digelar pada Jumat (3/6/2022) siang.
Acara ini disebut-sebut bakal jadi momen bagi Greysia Polii untuk mengumumkan kelanjutan kariernya sebagai pemain bulu tangkis.
Yang jelas, Greysia Polii telah menorehkan tinta emas selama tiga dekade berkarier di bulu tangkis.
Berita Greysia Polii lainnya:
Greysia Polii Isyaratkan Pensiun di Indonesia Masters 2022
Greysia Polii Komentari Prestasi Ganda Putra Indonesia, Singgung Ekosistem
Pesan Menyentuh Greysia Polii untuk Sang Partner yang Tengah Cedera