- Maverick Vinales merasa puas dengan hasil yang didapatkan di FP1 karena motornya bekerja dengan baik.
- Maverick Vinales meyakini ada potensi besar yang belum dikeluarkan motor YZR-M1.
- Valentino Rossi belum puas dengan kinerja YZR-M1 karena tak dapat keseimbangan tepat.
SKOR.id – Dua pembalap tim Monster Energy Yamaha Maverick Vinales dan Valentino Rossi beda pendapat soal kinerja motor YZR-M1 pada latihan bebas pertama (FP1) di Sirkuit Brno, Republik Ceko, Jumat (7/8/2020).
Maverick Vinales, yang menjadi tercepat kelima, mengatakan dirinya merasa senang dengan hasil yang didapatkan meski sempat terjatuh pada Tikungan 13.
Tetapi, pria asla Spanyol itu yakin masih ada yang dapat dikeluarkan dari YZR-M1 untuk bisa membuatnya tampil lebih cepat.
Meski gagal menjadi yang tercepat, Maverick Vinales mampu menjaga konsistensi catatan lapnya sepanjang FP1.
“Feeling terhadap motor cukup baik. Memang saya melakukan kesalahan dan menyebabkan insiden. Mungkin terlalu cepat menekan motor,” kata Vinales seperti dilansir Crash.net.
Setelah FP1 berakhir, Maverick Vilanes langsung dilarikan ke pusat medis trek untuk mencari tahu apakah insiden tersebut menyebabkan cedera atau tidak.
“Saya merasa nyaman di atas motor ketika berada di sektor trek lurus dan kami harus menjaga momen itu,” ujar Vinales.
“Pada lap kedua saya menggunakan motor cadangan yang mana dapat melakukan lap luar biasa. Saya merasa sangat percaya diri. Saya menjaga ritme dan itu menyenangkan,” lanjutnya.
Hasil FP1 MotoGP Ceko 2020: Takaaki Nakagami Beri Bukti https://t.co/kQ1jk0LJKW— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 7, 2020
Maverick Vinales yakin bahwa performa YZR-M1 telah meningkat dan dapat tampil kompetitif di Sirkuit Brno yang biasanya tak bersahabat dengan Yamaha.
“Saya sungguh bersemangat karena motor terlihat lebih baik daripada tahun lalu, dan bahkan lebih kuat dari apa yang kami tunjukkan di FP3 pada tahun lalu,” kata Vinales.
“Kami harus tetap bekerja. Saya memang senang, tapi saya juga penasaran untuk melihat apa yang dapat kami lakukan di FP2 dalam kondisi yang lebih panas,” tambahnya.
Rekan setim Maverick Vinales, Valentino Rossi merasa bahwa dirinya bisa tampil lebih cepat di Sirkuit Brno pada FP1 dan ingin timnya menemukan setelan terbaik untuk FP2.
“Kami berada di kondisi yang sulit, karena trek yang memiliki daya cengkeram yang baik di FP1. Tapi kami terus bekerja keras,” ujar Rossi.
“Kami harus menemukan keseimbangan yang tepat pada motor dan juga pemilihan ban sangat penting karena keputusan soal itu masih terbuka lebar,” pungkasnya.
Valentino Rossi dikabarkan bakal menggunakan setelan berbeda pada FP2 untuk melihat apakah YZR-M1 miliknya dapat bekerja lebih baik atau tidak.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita MotoGP lainnya:
Pembalap F1 Positif Covid-19, Lingkungan MotoGP Khawatir
MotoGP Ceko 2020: Fokus Jaga Performa, Fabio Quartararo Belum Pikirkan Gelar