- Rumor George Russell menjadi kandidat pembalap masa depan Mercedes belum mereda.
- Direktur teknis Mercedes disebut akan terus memonitor kinerja George Russell bersama Williams pada F1 2021.
- Sambil berjalan, Mercedes fokus kembali menjadikan Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas tampil dominan.
SKOR.id - Mercedes memang sudah mengamankan jasa Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas untuk kompetisi Formula 1 (F1) 2021. Namun, perburuan ternyata belum berhenti.
Tim asal Jerman itu sudah memantau pembalap untuk mengisi slot di masa depan. Apalagi Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas hanya diikat hingga akhir musim 2021.
Menurut direktur teknis Mercedes, Mike Elliott, George Russell menjadi salah satu pembalap yang masuk dalam daftar pantau.
George Russell adalah pembalap "akademi" Mercedes yang tahun ini bakal menjalani musim ketiga tampil di ajang F1.
Ketertarikan kubu Silver Arrows terhadap pembalap tim Williams Racing itu menguat setelah tampil apik kala menggantikan Lewis Hamilton yang absen pada F1 GP Sakhir 2020.
Menurut Mike Elliott, George Russell adalah pembalap ideal yang dapat menggantikan posisi Lewis Hamilton dalam jangka waktu yang panjang.
Mercedes pun berencana untuk memonitor penampilan pembalap 23 tahun itu sepanjang F1 2021 yang akan start dari GP Bahrain pada 26-28 Maret mendatang.
"Saya rasa semua orang di dalam Mercedes mungkin akan mengikuti perkembangan George bersama Williams," kata Elliott dilansir dari Express.co.uk.
Meskipun demikian, Elliott memastikan bahwa Mercedes tidak akan begitu saja meninggalkan duet Hamilton dan Bottas.
Pasalnya, Mercedes tak ingin kejayaannya selama tujuh musim terakhir runtuh seketika pada F1 2021.
"Ada satu kata bijak dari Niki Lauda, 'Anda tak akan belajar apa pun dari kemenangan karena kekalahanlah yang membuatmu belajar'," kata Elliott.
"Reaksi emosional yang ditimbulkan dari sebuah kekalahan jauh lebih kuat untuk ditangani. Ketika Anda kalah maka Anda akan berusaha keras untuk mencari jalan keluar."
"Mengumpulkan banyak hal untuk dipetik pelajaran dan mengubah performa selanjutnya dengan signifikan," ia menjelaskan.
"Namun, saya rasa yang ada di dalam tim (Mercedes) justru, 'iya kami telah menang tujuh kali tetapi jalan masih sangat panjang menuju kesempurnaan'."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Wejangan Petinggi Ducati buat Francesco Bagnaia di MotoGP 2021 https://t.co/NIBVlwkX2M— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 20, 2021
Berita Formula 1 Lainnya:
Bos Red Bull Jagokan Max Verstappen Jadi Suksesor Lewis Hamilton