- Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga (PP PON) Cibubur akan dijadikan National Sports Schools Cibubur (pusat pengembangan olahraga) pada 2021 untuk para atlet muda.
- PP PON Cibubur dijadikan National Sports Schools Cibubur sebagai persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032.
- Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta menyatakan bahwa lima cabang Olimpiade akan masuk dalam daftar utama yang dibina di PP PON Cibubur.
SKOR.id - Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga (PP PON) Cibubur adalah salah satu fasilitas pembinaan olahraga di Indonesia.
PP PON Cibubur yang memiliki luas 8,6 km persegi itu pun saat ini memiliki fasilitas olahraga yang cukup, antara lain lapangan tenis dan aula untuk latihan bela diri.
Rencananya, PP PON Cibubur bakal dijadikan National Sports Schools Cibubur (pusat pengembangan olahraga) dan pusat sports science untuk atlet muda pada 2021.
"Area ini (PP PON Cibubur) akan disiapkan sebagai pusat pembinaan untuk atlet muda sebagai persiapan menuju Olimpiade 2032," kata Raden Isnanta, Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora.
"Indonesia mempersiapkan diri sebagai tuan rumah Olimpiade 2032 dan beberapa cabang sudah diprioritaskan," kata Raden Isnanta kepada Skor.id di PP PON Cibubur, Selasa (21/7/2020).
Ya, Indonesia akan mengikuti bidding menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 pada 2024.
Indonesia bersaing dengan Australia, Jerman, dan India, dalam bidding tuan rumah Olimpiade 2032.
"Para atlet muda perlu dipersiapkan sejak awal. Jadi, menuju Olimpiade 2032, semua harus dipersiapkan," kata Raden Isnanta.
Lima cabang prioritas yang akan dipersiapkan di PP PON Cibubur adalah angkat besi, bulu tangkis, panahan, panjat tebing, dan tinju.
Rencananya, PP PON Cibubur akan dibuat selengkap mungkin. Salah satunya dengan menyediakan asrama untuk para atlet.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Berita Kemenpora Lainnya:
Seorang Pegawai Kemenpora Positif Covid-19
Kemenpora Terus Berupaya Tingkatkan Kualitas Pelatih Nasional