- Kegagalan di Olimpiade 2020 membuktikan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo belum piawai berlaga di kejuaraan super besar.
- Menguasai sektor ganda putra sejak beberapa tahun terakhir, Minions justru tak pernah meraih gelar juara dunia.
- Kini, harapan emas ganda putra Olimpiade Tokyo 2020 tinggal terletak pada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
SKOR.id - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo secara mengejutkan takluk di babak perempat final ganda putra Olimpiade Tokyo 2020.
Menyandang status unggulan pertama, ganda yang dijuluki "The Minions" tersebut kalah dari pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Woi Yik dengan skor 14-21, 17-21.
Hal ini cukup menyesakkan sebab sebelum duel ini, Marcus/Kevin tak pernah kalah dari ganda Negeri Jiran tersebut.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Kegagalan di Tokyo 2020 makin menegaskan jika mereka belum piawai bermain di turnamen bulu tangkis super besar. Dalam hal ini Kejuaraan Dunia BWF dan Olimpiade.
Mulai menguasai ganda putra sejak 2017, Marcus/Kevin ternyata belum pernah menjadi juara dunia.
Prestasi terbaik mereka sejauh ini adalah mencapai perempat final pada edisi 2017 dan 2018. Sedangkan pada edisi 2019, mereka malah takluk pada babak kedua.
Justru Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang mampu mencuri gelar juara dunia pada 2019. Padahal secara usia, ganda berjuluk "The Daddies" ini lebih uzur.
Sekarang, harapan emas untuk Indonesia dari nomor ganda putra pada Olimpiade 2020 tersemat ke Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Mereka sukses melaju ke semifinal setelah menundukkan pasangan Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, dengan duel tiga game yang tuntas dengan skor 21-14, 16-21, 21-9.
Yang jelas, mental The Daddies saat tampil di turnamen super besar sejauh ini lebih teruji dibanding Minions.
Mereka terbukti telah tiga kali meraih gelar juara dunia, yakni 2013 di Guangzhou, 2015 di Jakarta, dan 2019 di Basel.
Bahkan Hendra Setiawan sudah pernah mencicipi manisnya medali emas Olimpiade saat masih berpasangan dengan Markis Kido pada Beijing 2008.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
View this post on Instagram