SKOR.id - Inter Milan memiliki dua penyerang berbahaya, Marcus Thuram dan Lautaro Martinez, yang wajib diwaspadai oleh Atletico Madrid saat kedua tim berhadapan di babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.
Pertandingan antara Inter Milan vs Atletico Madrid di leg pertama 16 besar Liga Italia 2023-2024 akan digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (21/2/2024) dini hari WIB.
Laga menghadapi Atletico Madrid di Liga Champions kali ini, akan menjadi kesempatan bagi duet Marcus Thuram dan Lautaro Martinez untuk menguji ketajaman mereka.
Marcus Thuram dan Lautaro Martinez sama-sama berperan pada pertandingan terakhir Inter Milan ketika menang 4-0 atas Salernitana di ajang Liga Italia (Serie A).
Marcus Thuram mencetak gol pembuka untuk kemenangan Inter Milan pada menit ke-17, dan hanya berjarak 86 detik Lautaro Martinez (19') menceploskan gol kedua bagi I Nerazzurri.
Sudah sekitar satu bulan pemain Prancis dan Argentina itu tidak menceploskan gol dalam laga yang sama sejak Inter Milan menghadapi Monza pada 13 Januari 2024.
Kekompakan Marcus Thuram dan Lautaro Martinez pun diharapkan dapat membuahkan hasil positif bagi Inter Milan saat menghadapi Atletico Madrid di Liga Champions.
Pada pertandingan melawan Salernitana, Marcus Thuram dan Lautaro Martinez sama-sama membuat catatan positif berkat torehan gol mereka.
Duet penyerang Inter Milan itu sudah menyumbangkan total 30 gol di ajang Liga Italia, Lautaro Martinez 20 gol, sedangkan Marcus Thuram 10 gol.
Marcus Thuram menjadi pemain Prancis kedua yang mencetak dua digit gol untuk Inter Milan, setelah Youri Djorkaeff, 14 gol dalam 33 laga di musim 1996-1997.
Lautaro Martinez membuat catatan spesial, ia kini menjadi pemain ketiga yang mencetak setidaknya 20 gol untuk Inter Milan dalam tiga musim beruntun di Liga Italia.
Sebelum Lautaro Martinez, sang legenda Giuseppe Meazza telah mencatatkannya dalam lima musim (1929-1930 hingga 1933-1934) di Serie A, serta Stefano Nyers (Istvan Nyers) yang melakukannya empat musim beruntun (1948-1949 sampai 1951-1952).
Marcus Thuram tampak tak mengalami kesulitan berarti pada musim perdananya bersama Inter Milan, sejak bergabung dari Borussia Monchengladbach pada Juli 2023.
Putra dari legenda Juventus dan Timnas Prancis, Lilian Thuram, sejauh ini telah tamipil dalam 33 pertandingan bersama Inter Milan di berbagai kompetisi.
Torehan 12 gol dan 11 assist untuk I Nerazzurri, seolah membuktikan pilihan Inter Milan mendatangkannya adalah keputusan tepat.
Sementara itu Lautaro Martinez masih menjadi pemain tertajam Inter Milan sejauh ini dengan torehan 23 gol dan lima assist.
Lautaro Martinez mencetak dua gol dalam enam laga di Liga Champions, lalu 20 gol dalam 22 laga di Liga Italia, satu gol dalam dua laga di Supercoppa Italiana, sementara id Coppa Italia ia tak menciptakan gol musim ini.