- Sosok dua pemain Valencia terjangkit virus corona mulai merebak.
- Eliaquim Mangala dan Jose Gaya dikabarkan mengidap Covid-19.
- Sebelumnya, Ezequiel Garay lebih dahulu mengonfirmasi penyakit itu.
SKOR.id - Mantan bek Manchester City yang kini bermain di Valencia, Eliaquim Mangala, dikabarkan positif mengidap virus corona (Covid-19).
Mangala merupakan satu di antara lima orang dari klub Valencia yang terjangkit penyakit ini.
Baca Juga: 5 Pemain dan Staf Pelatih Valencia Positif Corona
Selain Mangala, bek masa depan Spanyol, Jose Gaya, juga mengalami hal serupa.
Sebelumnya, bek Ezequiel Garay telah memberikan konfirmasi mengenai virus yang telah masuk ke dalam tubuhnya.
Dua sosok lain dalam klub tersebut bukan berstatus sebagai pemain.
Baca Juga: Bek Valencia Ezequiel Garay Positif Corona, Pertama di Liga Spanyol
Ada dua tim dokter, yakni Juan Aliaga dan Paco Camarasa, yang juga mengidap Covid-19.
Valencia mengonfirmasi telah menginstruksi kelima orang itu untuk menjalani karantina di rumahnya masing-masing.
Para pemain yang menjalani karantina mengaku dalam kondisi baik karena tidak merasakan gejala terkena virus corona.
Valencia bakal memberikan keterangan lebih lanjut mengenai kondisi tiga pemain dan dua staf dokter tim dalam beberapa hari mendatang.