- Pada musim 2020 Jajang Sukmara tercatat sebagai pemain andalan bek kiri tim Liga 2, PSCS Cilacap.
- Momen libur kompetisi akibat pandemi Covid-19, dihabiskan Jajang Sukmara waktu bersama keluarga.
- Jajang Sukmara bersama PSCS sempat mengalahkan Persib dalam laga uji coba pramusim, skor 3-1.
SKOR.id - Sosok striker naturalisasi, Cristian Gonzales, benar-benar menjadi momok bagi para pemain belakang di Liga Indonesia.
Pemain kelahiran Uruguay yang telah menjadi WNI ini banyak diakui oleh banyak pemain bertahan sebagai lawan yang sulit untuk dikawal.
Berita PSCS Lainnya: Ayah dan Paman Petinju, Striker PSCS Cilacap Mantap Pilih Sepak Bola
Hal ini juga diakui mantan pemain Persib Bandung yang berposisi bek kiri, Jajang Sukmara. Pemain 18 November 1988 ini secara gamblang mengakui kualitas El Loco.
“Pemain depan yang paling merepotkan selama karier saya? Jawabnya adalah Cristian Gonzales. Selalu merepotkan,” kata Jajang Sukmara, Selasa (13/5/2020).
Pemain yang mengawali karier profesionalnya di PSGC Ciamis itu pada momen libur kompetisi akibat pandemi Covid-19 banyak menghabiskan waktu bersama keluarga.
“Biasanya paling saya menjaga dan bermain dengan anak saya selain tentu latihan mandiri untuk menjaga kondisi,” kata pemain pada 2020 ini membela PSCS Cilacap.
Jajang mengatakan, lebih mengambil hikmah positif dari penghentian sementara Liga 2 2020, meski hal tersebut banyak memberi dampak pada dirinya.
“Jarang punya banyak waktu begitu panjang bersama keluarga,” ucap pemain yang berkostum Persib sepanjang musim 2011-2017 itu.
Dia berharap, kondisi wabah virus corona saat ini dapat cepat berlalu, sehingga kehidupan normal kembali dan sepak bola bisa berlangsung lagi.
“Harapannya wabah ini segera berlalu sehingga kami semua bisa kembai beraktivitas seperti semula,” kata pemain yang juga sempat berkostum PSS Sleman ini.
Berita PSCS Lainnya: PSCS Cilacap Berharap Subsidi dari PT LIB Tidak Dipotong
Musim 2020 ini, Jajang bersama PSCS sudah sempat bertanding melawan mantan klub yang sudah membesarkannya dulu, yakni Persib.
Dalam laga uji coba tersebut, Jajang Sukmara dan kawan-kawan mampu menang 3-1 atas Maung Bandung, julukan Persib, di Stadion Wijayakusuma, Cilacap.