- Buah labu memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan.
- Salah satu manfaat buah labu adalah menjaga kesehatan jantung.
- Sebab, buah labu mengandung potasium, vitamin C, dan serat yang menyeimbangkan tekanan darah.
SKOR.id - Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari mengonsumsi buah labu.
Buah labu adalah buah yang kerap diolah menjadi kolak selama bulan puasa bagi banyak orang di Indonesia.
Sedangkan di luar negeri, buah ini sering dijadikan hiasan menyeramkan dalam rangka perayaan Halloween.
Pada setiap 100 gram buah labu terkandung 20 kilokalori, 4,9 gram karbohidrat, 2 gram gula, 1,1 gram serat, dan hampir 94 persen mengandung air.
Tidak hanya itu, setiap 100 gram labu yang kita konsumsi akan memberikan 200 persen vitamin A yang dibutuhkan setiap harinya, 8 persen vitamin C, 2 persen folat (vitamin B9).
Buah labu juga mengandung mineral seperti 15 mg kalsium, 230 mg potasium, 9 mg magnesium, 30 mg fosfor, serta 1 mg sodium.
Berkat banyaknya nutrisi yang terkandung, buah labu pun memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan seperti menjaga kesehatan jantung.
Manfaat ini bisa didapatkan berkat adanya kandungan potasium, vitamin C, dan serat yang menstabilkan tekanan darah.
Dilansir dari laman tiptar.com, berikut adalah sejumlah manfaat yang bisa didapat dari mengonsumsi buah labu:
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, salah satu manfaat buah labu adalah untuk menjaga kesehatan jantung.
Manfaat ini dikarenakan adanya kandungan potasium, vitamin C, dan serat yang membuat tekanan darah lebih stabil.
2. Menurunkan Berat Badan
Buah labu cukup ampuh untuk menurunkan berat badan karena kandungan serat yang dapat menghidrasi tubuh dan memberi rasa kenyang.
3. Memperkuat Daya Tahan Tubuh
Manfaat ketiga dari buah ini adalah memperkuat imunitas atau daya tahan tubuh berkat adanya kandungan vitamin C dan betakaroten.
Selain itu, ada vitamin A yang membantu pembentukan sel darah putih dan membantu melawan infeksi.
4. Menjaga Kesehatan Mata
Mata adalah salah satu bagian tubuh yang paling sensitif sehingga perlu perawatan yang spesial.
Adanya vitamin A,C,E kemudian lutein dan zeaxanthin dalam labu membantu retina dalam memproses cahaya yang masuk, serta melindungi mata dari katarak dan degenerasi makula.
WONDERKID: Alejandro Balde, Berlian Barcelona yang Sempat Diharapkan Bersinar di Dunia Atletik https://t.co/rNxuGFB5Bz— SKOR.id (@skorindonesia) November 1, 2021
Berita Bugar Lainnya:
Mengenal Aritmia Jantung, Penyakit yang Diduga Menyerang Sergio Aguero