SKOR.id - Ketua Badan Tim Nasional sekaligus Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, bicara soal nasib Maarten Paes setelah dikabarkan mengalami cedera.
Maarten Paes diketahui menjadi salah satu dari 27 pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk menjalani lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Diketahui, pasukan Garuda akan menghadapi Timnas Cina dan Bahrain pada 10 dan 15 Oktober 2024, yang keseluruhan pertandingan harus dijalani tandang.
Namun jelang agenda tersebut, kabar kurang sedap datang dari Amerika Serikat, negara tempat Maarten Paes berkarier di level klub, Kamis (3/10/2024).
Klubnya, FC Dallas, mengabarkan bahwa penjaga gawang berusia 26 tahun itu tidak masuk daftar susunan pemain (DSP) di laga terkini karena mengalami cedera.
Ia diketahui absen pada pekan ke-35 MLS 2024, saat tandang menghadapi San Jose Earthquakes di Stadion PayPal Park, San Jose, California, dan tim pun kalah 2-3.
"Penjaga gawang Maarten Paes tidak ada di tim karena mengalami cedera ringan di pergelangan tangan," tulis FC Dallas memberi keterangan.
Terkait hal tersebut, Manajer Timnas Indonesia coba memberikan penjelasan terkait nasib sang kiper untuk duel melawan Bahrain dan Cina, kepada awak media.
"Saya sudah menghubungi Maarten Paes. Katanya lihat beberapa hari ke depan. Kondisinya cedera ringan. Dia sedang recovery. Semoga aman," ujar Sumardji.
Sebagai informasi, dalam daftar 27 pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Oktober 2024, pelatih Shin Tae-yong juga memanggil dua kiper lain.
Mereka adalah Nadeo Argawinata dan Ernando Ari Sutaryadi yang sama-sama berkompetisi di Liga 1, yakni penjaga gawang Borneo FC dan Persebaya Surabaya.
Para pemain Timnas Indonesia yang berkarier di Indonesia dijadwalkan berkumpul pada Sabtu (5/10/2024) dan malam harinya langsung bertolak ke Bahrain.
Sementara pemain yang berkarier di luar negeri, termasuk Maarten Paes, direncanakan akan langsung menuju Bahrain dari negara klubnya masing-masing.
Saat ini Timnas Indonesia berada di posisi keempat klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan koleksi dua poin dari dua laga.
Itu didapat setelah bermain imbang 1-1 dan 0-0 melawan Timnas Arab Saudi (tandang) dan Australia (kandang). Bahrain ada di posisi tiga dengan tiga poin dan Cina terbawah atau enam dengan satu poin.