SKOR.id - Stefan de Vrij terpilih menjadi Man of the Match pertandingan antara Belanda vs Turki di babak perempat final Euro 2024 (Piala Eropa 2024).
Pertemuan Belanda vs Turki pada laga perempat final Euro 2024 ini digelar di Olympiastadium, Berlin, Minggu (7/7/2024) pukul 02.00 dini hari WIB.
Pada pertandingan ini Stefan de Vrij tampil mengesankan, baik saat membantu pertahanan Belanda maupun ketika membantu menyerang.
Belanda sempat kesulitan dan kebobolan lebih dulu, sebelum berhasil membalikkan keadaan dan meraih kemenangan 2-1 atas Turki.
Gol Turki pada pertandingan ini diceploskan oleh Samet Akaydin pada menit ke-35 setelah berhasil menanduk umpan dari Arda Guler.
Namun, aksi dari Stefan de Vrij di menit ke-70, ditambah gol bunuh diri Mert Muldur pada menit ke-76 menjadikan Belanda berbalik unggul.
Turki hampir saja menyamakan kedudukan di pengujung babak kedua, tetapi Stefan de Vrij tampil heroik dengan melakukan penyelamatan gemilang, yang membuat keunggulan Tim Oranje tidak berubah.
Performa mengesankan sepanjang pertandingan ini membuat Stefan de Vrij diberikan predikat Man of the Match oleh UEFA.
Panel Pengamat Teknis UEFA memberikan komentar positif terhadap penampilan Stefan de Vrij pada pertandingan ini.
Selain memuji kemampuan bek Inter Milan itu saat bertahan, inisiatif dan perannya dalam menyamakan kedudukan menjadi poin penting penilaian Panel Pengamat Teknis UEFA.
"Dia solid dalam bertahan dan menunjukkan inisiatif hebat di babak kedua, menanduk bola untuk menyamakan kedudukan," ujar Panel Pengamat Teknis UEFA.
Pada laga ini, pelatih Belanda, Ronald Koeman, kembali mengandalkan Memphis Depay sebagai ujung tombak, ia ditemani Steven Bergwijn, Xavi Simons, dan Cody Gakpo di lini serang.
Duet Tijjani Reijnders dan Jerdy Schouten bertugas menjadi penyeimbang antara barisan depan dengan pemain lini belakang.
Posisi penjaga gawang masih dipercayakan kepada Bart Verbruggen, yang dikawal Denzel Dumfries, Stevan de Vrij, Virgil van Dijk, dan Nathan Ake.
Kemenangan di babak perempat final ini mengantarkan Belanda ke babak semifinal Euro 2024, dan akan menghadapi Inggris.
Sebelumnya di pertandingan lain, Inggris juga memastikan tempat di babak semifinal setelah menyingkirkan Swiss.