SKOR.id - Bukayo Saka terpilih sebagai Man of the Match (Player of the Match) dari laga Inggris vs Swiss, yang berakhir dengan kemenangan Inggris dalam adu penalti, 5-3, Minggu (7/7/2024) dini hari WIB.
Kemenangan Inggris atas Swiss membuat The Three Lions lolos ke semifinal Euro 2024. Bukayo Saka menjadi pencetak gol Inggris pada menit ke-80.
Gol tersebut membuat Inggris menyamakan kedudukan setelah sebelumnya sempat tertinggal 0-1 karena gol penyerang Swiss, Breel Embolo lima menit sebelumnya.
Dengan gol itu pula, membuat Bukayo Saka menjadi pemain termuda yang mampu mencetak gol di perempat final Euro untuk Inggris, dalam usia 22 tahun, 305 hari.
Rekor tersebut memecahkan rekor Michael Owen di mana mantan bintang Timnas Inggris tersebut mencatatkan rekor termuda yang mencetak gol di perempat final, pada Euro 2004 lawan Portugal.
Selain golnya di waktu normal, Bukayo Saka juga menjadi pencetak gol The Three Lions dalam adu penalti, penembak penalti ketiga Inggris yang membuat The Three Lions unggul 3-2 hingga akhirnya menang 5-3.
Penyerang Arsenal ini pantas mendapatkan penghargaan Man of the Match meski suskes Inggris ke semifinal juga tidak terlepas dari kiper mereka, Jordan Pickford.
Dalam adu penalti, Jordan Pickford mampu meredam bola tembakan Manuel Akanji, yang merupakan penembak pertama Timnas Swiss dalam adu penalti ini.
"Ini kemenangan spesial. Kali terakhir kami menghadapi adu penalti di Euro, semua tahu apa yang terjadi," kata Bukayo Saka, terkait kemenangan atas Swiss dengan cara adu penalti.
Bukayo Saka memang memiliki pengalaman pahit dalam adu penalti, pada final Euro 2020 silam di mana dia menjadi eksekutor kelima namun bola tembakannya diredam kiper Timnas Italia saat itu, Gianluigi Donnarumma.
Kegagalan tersebut faktanya meninggalkan trauma, apalagi dirinya kemudian mendapatkan perlakuan rasisme terkait kegagalannya dalam adu penalti.
Namun, kini Bukayo Saka telah menggantikan momen tersebut dengan gol di laga lawan Swiss dan gol pula dalam adu penalti.
"Saya memiliki keyakinan terhadap Tuhan untuk membantu saya bangkit setelah kegagalan penalti saat itu, kini saya mengambil kesempatan tersebut dan saya bahagia," Bukayo Saka menambahkan.